Bola.net
·12 dicembre 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·12 dicembre 2024
Bola.net - Pelatih Laos, Ha Hyeok-jun, punya jurus untuk menangkis lemparan jauh bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan. Ia akan mengatur pemainnya layaknya sepak pojok.
Laos bakal menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Grup B Piala AFF 2024. Pertandingan itu bakal dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, pada hari Kamis (12/12).
Lemparan ke dalam Arhan terbukti ampuh di Piala AFF 2024. Myanmar kebobolan satu-satunya gol dari Timnas Indonesia imbas senjata mematikan dari pemain berumur 22 tahun itu.
"Tentang lemparan jauh Arhan, lemparan jauh dari Indonesia adalah salah satu senjata besar yang mereka miliki," ujar Ha Hyeok-jun kepada wartawan.