Tidak Lolos ke Eropa Bakal Jadi Berkah untuk MU, Kok Bisa? | OneFootball

Tidak Lolos ke Eropa Bakal Jadi Berkah untuk MU, Kok Bisa? | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·9 May 2024

Tidak Lolos ke Eropa Bakal Jadi Berkah untuk MU, Kok Bisa?

Article image:Tidak Lolos ke Eropa Bakal Jadi Berkah untuk MU, Kok Bisa?

Bola.net - Legenda Manchester United, Andy Cole buka suara terkait kans Manchester United gagal lolos ke kompetisi Eropa pada musim depan. Ia menyebut bahwa itu bukan sesuatu yang buruk dan bakal bermanfaat bagi Setan Merah.

Seperti yang sudah diketahui, Manchester United saat ini terancam gagal lolos ke kompetisi Eropa. Setan Merah kini menempati peringkat delapan klasemen sementara EPL.


OneFootball Videos


Jika situasi ini berlanjut sampai akhir musim, maka United bakal gagal bermain di kompetisi Eropa pada musim depan. Banyak yang menilai MU bakal rugi besar jika gagal bermain di Eropa.

Namun bagi Cole, tidak bermain di Eropa bisa jadi berkat tersendiri bagi Setan Merah. "Saya 150% yakin bahwa tidak lolos ke Eropa bakal jadi sesuatu yang bagus untuk United," buka Cole kepada Betfred.

Fokus Berbenah

Article image:Tidak Lolos ke Eropa Bakal Jadi Berkah untuk MU, Kok Bisa?

Pemain Manchester United tertunduk lesu usai dikalahkan Crystal Palace di Premier League 2023/2024, Selasa (7/5/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Ian Walton

Menurut Cole, MU saat ini butuh banyak pembenahan. Ia menyebut bermain di Eropa bakal membuat MU kesulitan untuk berbenah.

"Jika United lolos ke Eropa pada musim depan, maka ekspektasi para fans kepada mereka bakal sangat tinggi. Alih-alih, mereka sebaiknya fokus untuk menjadi tim yang lebih baik di musim depan," sambung Cole.

"Mereka harus mengembalikan United ke tempat di mana selayaknya mereka berada dan saya rasa itu butuh waktu yang tidak sebentar."

View publisher imprint