Bola.net
·24 de dezembro de 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·24 de dezembro de 2024
Bola.net - Ada kabar mengejutkan datang dari Manchester United. Raksasa Premier League itu dilaporkan berencana untuk mengunjungi Malaysia di tahun 2025.
Seperti yang sudah diketahui, Manchester United punya basis penggemar yang besar di Asia. Ada jutaan pendukung Setan Merah yang tersebar di seantero Asia.
Namun Setan Merah sudah lama tidak mengunjungi Asia. Terakhir kali mereka mengunjungi Asia pada tahun 2022 silam di Thailand.
The Athletic melaporkan bahwa kerinduan fans Asia khususnya Asia Tenggara terhadap Setan Merah bisa lekas terobati. Karena Setan Merah berencana untuk mengunjungi Malaysia.
Ekspresi kecewa Bruno Fernandes, kapten Manchester United (c) AP Photo/Dave Thompson
Menurut laporan tersebut, Manchester United akan mengunjungi Malaysia pada tahun 2025 nanti. Namun bukan pada tur pra musim, melainkan tur akhir musim.
Ya, Manchester United berencana mencoba untuk menggelar tur akhir musim. Jadi setelah musim kompetisi 2024/2025 berakhir, mereka akan bepergian sekitar 1-2 pekan sebelum meliburkan skuad.
Malaysia dikabarkan jadi negara yang akan dikunjungi oleh Setan Merah. Saat ini mereka sedang berdiskusi dengan beberapa pihak terkait untuk mewujudkan rencana mereka tersebut.