Ragnar Oratmangoen Optimistis Indonesia Lolos dari Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

Ragnar Oratmangoen Optimistis Indonesia Lolos dari Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·25 juin 2024

Ragnar Oratmangoen Optimistis Indonesia Lolos dari Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Image de l'article :Ragnar Oratmangoen Optimistis Indonesia Lolos dari Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.net - Sebuah optimisme diungkapkan winger Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, ihwal peluang timnya pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia yakin Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- akan mampu melewati ujian berat ini dan lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Menurut Ragnar, perjalanan Indonesia pada fase itu pasti tak akan gampang. Namun, hal tersebut tak menggerus keyakinan pemain 26 tahun ini akan peluang Skuad Garuda untuk lolos.


Vidéos OneFootball


"Akan berat karena yang tersisa tim-tim terbaik saja," kata Ragnar, dalam siniar di kanal Sport77 Official.

"Namun, masih banyak kesempatan karena dari tiap grup, dua tim teratas akan langsung lolos. Kemudian, peringkat ketiga dan keempat masih bisa ke putaran berikutnya. Kita memiliki banyak kesempatan lolos ke Piala Dunia," sambungnya.

Indonesia bakal melanjutkan perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2024. Lolos dari Grup F, Skuad Garuda akan meneruskan langkah ke putaran ketiga, yang diikuti 18 tim dan dibagi ke dalam tiga grup.

Putaran ketiga akan dihelat September 2024 sampai Juni 2025. Sejauh ini, belum diketahui siapa saja yang akan menjadi lawan Indonesia pada putaran ketiga. Pasalnya, drawing pembagian grup baru akan dihelat di Kuala Lumpur Malaysia, Kamis (27/06).

Dua tim teratas di tiap grup bakal melenggang ke putaran final Piala Dunia 2026. Sementara, posisi tiga dan empat masih akan berlaga lagi di putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026.

À propos de Publisher