Bola.net
·8 February 2025
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·8 February 2025
Bola.net - Bek Manchester United, Harry Maguire mengungkapkan kegembiraannya usai membawa Setan Merah mengalahkan Leicester City. Ia merasakan sensasi yang luar biasa ketika mencetak gol tersebut.
Dini hari tadi, Manchester United menjamu Leicester City di Old Trafford. Kedua tim ini bertanding untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar FA Cup 2024/2025.
Di laga ini, MU tertinggal terlebih dahulu di babak pertama. Di pertengahan babak kedua, Joshua Zirkzee mampu membawa Setan Merah menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Di masa injury time, Manchester United menuntaskan comeback mereka. Memanfaatkan tendangan bebas Bruno Fernandes, Harry Maguire berhasil menyundul bola dan masuk menjadi gol.