Bola.net
·16. November 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·16. November 2024
Bola.net - Timnas Indonesia harus menelan kekalahan dengan skor 0-4 dari Jepang dalam laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Jumat (15/11/2024) malam. Bagaimana ranking FIFA Garuda usai laga ini?
Dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta ini, Timnas Indonesia sejatinya bermain cukup meyakinkan di awal babak pertama. Namun, perlahan Jepang mampu mendominasi.
Gol-gol Jepang ke gawang Indonesia masing-masing dicetak oleh Justin Hubner (bunuh diri), Takumi Minamino, Hidemasa Morita, dan Yukinari Sugawara.
Hasil ini membuat Indonesia menyandang status juru kunci klasemen Grup C. Skuad Garuda baru mendapat tiga poin dari lima laga. Sedangkan, Jepang berada di puncak klasemen dengan 13 poin.