Bola.com
·8. August 2024
Indra Sjafri Buka-bukaan Sukses Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19 2024: Bicara Tekanan Hadapi Malaysia, Support PSSI sampai Kritik

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·8. August 2024
Bola.com, Jakarta - Bisa jadi, tak ada pelatih hebat asal Indonesia dalam beberapa tahun terakhir selain Indra Sjafri. Di tangannya, Timnas Indonesia panen trofi, khususnya di level kelompok umur.
Terkini Indra Sjafri mempersembahkan gelar juara Piala AFF U-19 2024, mengulang sukses yang juga pernah ia toreh di ajang yang sama pada 2013. Dengan demikian, penantian panjang selama 11 tahun berakhir sudah.
Tahun lalu, di pentas SEA Games 2023, Garuda Muda sukses menggondol medali emas sepak bola. Sebuah pencapapaian yang sangat emosional dan mengharukan, mengingat Indonesia terakhir kali menyabet medali emas sepak bola SEA Games pada 1991 di Manila, Filipina.
Indra Sjafri, tak terbantahkan lagi, merupakan sosok penting di balik kedigdayaan Garuda Muda. Jauh sebelumnya, "Sentuhan Midas" juru taktik berdarah Minang, Sumatera Barat, juga membawa Timnas Indonesia U-22 ke singgasana juara Piala AFF U-22 2019.
Dengan segepok pencapaian tadi, masih adakah yang meragukan kualitas kelahiran 2 Februari 1963?