Bola.com
·10 de março de 2025
Saat Pemain Lokalnya Gagal Tembus Timnas Indonesia, 2 Striker Asing PSIS Laris Manis Dapat Panggilan

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·10 de março de 2025
Bola.com, Jakarta PSIS Semarang tetap mengirimkan amunisinya untuk berlaga di agenda FIFA Matchday periode Maret 2025 ini meskipun tak ada pemainnya yang mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia.
Ya, sederet pemain Timnas Indonesia yang berada di skuad PSIS Semarang harus melewatkan lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia karena tak mendapatkan panggilan dari Patrick Kluivert.
Namun, Mahesa Jenar tetap mengirimkan sejumlah pemain asingnya untuk memenuhi panggilan negara pada FIFA Matchday ini. Ya, ada dua pemain impor milik PSIS Semarang yang bakal bergabung dengan Timnas.
Yang pertama adalah Sudi Abdallah. Striker asing PSIS itu akan membantu perjuangan Timnas Burundi untuk memperjuangkan nasibnya pada lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Afrika.