Bola.net
·05 de setembro de 2023
Chinese Taipei Hanya Punya 4 Pemain Profesional, Lawan yang Sangat Mudah untuk Timnas Indonesia U-23?

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·05 de setembro de 2023
Bola.net - Timnas Indonesia bisa dibilang berada di grup yang mudah di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Sebab, lawan yang dihadapi bisa dibilang cukup mudah terutama Timnas Chinese Taipei U-23.
Indonesia berada di Grup K pada babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Selain Garuda Muda, ada dua tim lain yang akan bersaing di Grup K yakni Chinese Taipei dan Turkmenistan.
Indonesia punya beberapa keunggulan jika dibanding dengan dua kontestan lainnya. Salah satunya adalah faktor tuan rumah. Semua laga di Grup K akan dimainkan di Stadion Manahan Solo. Jadi, Indonesia akan mendapat dukungan penuh dari fans.
Faktor lainnya adalah kualitas komposisi pemain. Indonesia, di atas kertas, unggul jauh dibanding Chinese Taipei. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
1 dari 4 halaman
Chinese Taipei datang ke Indonesia dengan kekuatan 23 pemain. Sebelum terbang ke Solo, pasukan Chinese Taipe lebih dulu berada di Malaysia untuk menjalani sesi latihan khusus. Mereka juga memainkan satu laga uji coba.
Persiapan Chinese Taipei memang sangat bagus. Namun, materi pemain tim racikan pelatih Zeng Tailin itu bisa dibilang masih di bawah Indonesia. Sebab, mayoritas pemain Chinese Taipei bermain untuk tim universitas.
Satu nama yang mungkin mencuri perhatian adalah Yuan Yongcheng. Pemain 19 tahun itu tercatat membela klub kasta kelima sepak bola Spanyol, CA Riber Ebro.
Yuan Yongcheng adalah satu dari empat pemain Chinese Taipei yang bermain bersama klub profesional. Selebihnya, Chinese Taipei membawa pemain yang bermain pada level universitas, baik di dalam maupun luar negeri.
2 dari 4 halaman
Aksi Marselino Ferdinan di laga FIFA Matchday antara Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/06/2023) malam WIB. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
Komposisi pemain Chinese Taipei U-23 jauh berbeda jika dibanding dengan Timnas Indonesia. Garuda Muda punya materi pemain yang mewah. Semua pemain berada pada level profesional, bahkan bermain di luar negeri.
Indonesia akan diperkuat Elkan Baggott yang bermain untuk Ipswich Town, klub Divisi Championship. Indonesia juga akan diperkuat Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan yang kenyang pengalaman pada level senior.
Selain itu, Indonesia juga akan dilatih langsung oleh Shin Tae-yong. Pria asal Korea Selatan itu, walau belum pernah juara bersama Indonesia, berada pada level elit pelatih-pelatih Asia dan pernah berlaga di Piala Dunia.
3 dari 4 halaman
4 dari 4 halaman
Rabu, 6 September 2023
Sabtu, 9 September 2023
Selasa, 12 September 2023