Aji Santoso Merasa Marselino Ferdinan Jauh Lebih Kalem dan Yakin Mentalnya Tidak Akan Down | OneFootball

Aji Santoso Merasa Marselino Ferdinan Jauh Lebih Kalem dan Yakin Mentalnya Tidak Akan Down | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·11 de maio de 2024

Aji Santoso Merasa Marselino Ferdinan Jauh Lebih Kalem dan Yakin Mentalnya Tidak Akan Down

Imagem do artigo:Aji Santoso Merasa Marselino Ferdinan Jauh Lebih Kalem dan Yakin Mentalnya Tidak Akan Down

Bola.com, Surabaya - Ada yang berubah dari performa Marselino Ferdinan di Timnas Indonesia U-23 ketika menjalani playoff Olimpiade Paris 2024. Menghadapi Guinea U-23 di Stadion Clairefontaine, Paris, Kamis (9/5/2024), dia tampil lebih simpel. Tidak terlalu lama menguasai bola.

Selain itu, dari posisi juga berubah. Pemain 19 tahun itu tidak lagi berperan sebagai winger. Melainkan gelandang. Perubahan tersebut bukan karena kritikan yang didapatkan Marselino. Tapi karena skema pelatih, Shin Tae-yong. Apalagi pemain KMSK Deinze, Belgia itu mengalami cedera otot.


Vídeos OneFootball


Advertisement

Seperti diketahui, saat perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 melawan Irak (2/5/2024), Marselino Ferdinan menuai kritikan. Beberapa pengamat sepakbola tanah air melihatnya bermain egois. Terlalu bermain individu dan sempat memaksakan finishing di jarak tembak yang kurang ideal.

Mantan pelatih Marselino di Persebaya Surabaya, Aji Santoso memberikan penilaian tersendiri.

"Saya tahu persis dia. Ketika di Paris, sebelum pertandingan kami sempat komunikasi lewat whatsapp. Kalau masalah mental, dia tidak ada masalah," terang Aji.

Saiba mais sobre o veículo