Usai Hampir ke Olimpiade, Shin Tae-yong Bernafsu Loloskan Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026 | OneFootball

Usai Hampir ke Olimpiade, Shin Tae-yong Bernafsu Loloskan Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·11 maggio 2024

Usai Hampir ke Olimpiade, Shin Tae-yong Bernafsu Loloskan Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026

Immagine dell'articolo:Usai Hampir ke Olimpiade, Shin Tae-yong Bernafsu Loloskan Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026

Bola.net - Shin Tae-yong tidak punya banyak waktu untuk berleha-leha setelah melatih Timnas Indonesia U-23. Pasalnya, ia sudah dihadapi pekerjaan sebagai pelatih Timnas Indonesia senior.

Selama sebulan lebih sembilan hari, Shin Tae-yong menangani Timnas Indonesia U-23. Mulai dari persiapan Piala Asia U-23 2024, hingga babak play-off Olimpiade 2024.


OneFootball Video


Shin Tae-yong hampir membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke Olimpiade 2024. Namun gara-gara wasit berat sebelah, Skuad Garuda Muda kalah 0-1 dari Guinea dalam babak play-off pada Kamis (9/5) di Stade Pierre Pibarot, Clairefontaine-en-Yvelines, Prancis.

Shin Tae-yong dan rombongan Timnas Indonesia U-23 telah kembali ke Jakarta pada Sabtu (11/5). Para kebanggaan Indonesia itu disambut meriah di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Visualizza l' imprint del creator