Terhenti di Perempat Final Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Harus Tegakkan Kepala Menuju Piala Dunia | OneFootball

Terhenti di Perempat Final Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Harus Tegakkan Kepala Menuju Piala Dunia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·16 aprile 2025

Terhenti di Perempat Final Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Harus Tegakkan Kepala Menuju Piala Dunia

Immagine dell'articolo:Terhenti di Perempat Final Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Harus Tegakkan Kepala Menuju Piala Dunia

Bola.com, Jakarta Perjalanan Timnas Indonesia U-17 terhenti di babak perempat final Piala Asia U-17 2025. Pasukan Nova Arianto digasak enam gol tanpa balas oleh Korea Utara.

Enam gol bersarang ke gawang Dafa Al Gasemi lahir melalui aksi Choe Song-hun (menit ke-7), Kim Yu-jin (19'), Ri Kyong-bong (48'), Kim Tae-guk (60'), Ri Kang-rim (61'), dan Pak Ju-won (77').


OneFootball Video


Hasil itu menyudahi perjalanan Timnas Indonesia U-17 yang sebelumnya mencatat tiga kemenangan di fase grup masing-masing atas Korea Selatan (1-0), Yaman (4-1), dan Afganistan (2-0). Meski kalah di perempat final, Evandra Florasta dkk. sudah berhasil mengamankan tiket tampil di Piala Dunia U-17 November mendatang di Qatar.

Pengamat sepak bola Indonesia, Anton Sanjoyo menganggap bahwa kekakalahan Timnas Indonesia dengan skor 0-6 kemarin bukanlah sesuatu yang perlu dipersoalkan secara berlarut-larut. Sebelumnya ia sudah menegaskan bahwa Indonesia U-17 dengan Korea Utara U-17 memang beda kelas.

Visualizza l' imprint del creator