Bola.com
·24 aprile 2025
Rapor Jay Idzes dan Kevin Diks, Duo Penggawa Timnas Indonesia yang Moncer di Klub Mapan Eropa Musim Ini

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·24 aprile 2025
Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia punya peluang cukup besar tampil di ajang sekelas Piala Dunia 2026 di Amerika Utara. Tim berjulukan Skuad Garuda untuk sementara bersaing dengan Arab Saudi dan Australia di ronde ketiga Kualifikasi.
Timnas Indonesia dengan nilai 9 ada di posisi keempat klasemen Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda terpaut satu angka dari Arab Saudi dan empat poin dari Australia. Jepang ada di urutan pertama dan sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026.
Masih ada dua pertandingan tersisa bagi tim Merah-Putih bertemu China dan Jepang pada awal Juni mendatang. Layak dinantikan pencapaian Timnas Indonesia di klasemen akhir nanti.
Penampilan Timnas Indonesia sejauh ini tak bisa dilepaskan dari peran pemain-pemain keturunan atau diaspora yang belum lama ini bergabung. Dua di antaranya adalah Kevin Diks dan Jay Idzes.
Kedua pemain ini memang bisa dikategorikan bintang, karena bermain di klub ternama di Eropa, kiblatnya sepak bola dunia. Yuk simak rapor kedua pemain tersebut sepanjang musim ini.