Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Timnas Indonesia Turun Peringkat! | OneFootball

Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Timnas Indonesia Turun Peringkat! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·20 marzo 2025

Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Timnas Indonesia Turun Peringkat!

Immagine dell'articolo:Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Timnas Indonesia Turun Peringkat!

Bola.com, Jakarta - Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Indonesia harus turun peringkat usai kalah 1-5 dari Australia pada hari Jumat sore WIB di Allianz Stadium.

Ketika Timnas Indonesia menelan kekalahan, Arab Saudi yang bermain sebagai tuan rumah sukses mengandaskan China dengan skor 1-0.


OneFootball Video


Advertisement

Hasil di atas membuat Arab Saudi naik ke posisi tiga klasemen dengan catatan dua kemenangan, tiga imbang, dan dua kekalahan atau punya sembilan poin.

Sementara Timnas Indonesia turun ke urutan empat usai menerima satu kemenangan, tiga kali imbang, dan tiga kali kalah: enam poin.

Namun Timnas Indonesia punya kesempatan menambah pundi-pundi poin karena di hari Selasa (25/03/2025), anak asuh Patrick Kluivert bakal melawan Bahrain.

Untuk diketahui, posisi 1-2 akan langsung lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara urutan 3-4 lolos ke Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Visualizza l' imprint del creator