Bibit-Bibit Pesepak Bola Putri Masa Depan Indonesia Bermunculan di Turnamen Soccer Challenge 2024 | OneFootball

Bibit-Bibit Pesepak Bola Putri Masa Depan Indonesia Bermunculan di Turnamen Soccer Challenge 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·27 ottobre 2024

Bibit-Bibit Pesepak Bola Putri Masa Depan Indonesia Bermunculan di Turnamen Soccer Challenge 2024

Immagine dell'articolo:Bibit-Bibit Pesepak Bola Putri Masa Depan Indonesia Bermunculan di Turnamen Soccer Challenge 2024

Bola.com, Sleman - Bibit-bibit pesepak bola putri masa depan Indonesia terus bermunculan di MilkLife Soccer Challenge, termasuk di Seri 2 Yogyakarta. Terdapat dua pemain yang paling bersinar dalam turnamen yang berlangsung di Stadion Tridadi Sleman tersebut.

MilkLife Soccer Challenge - Yogyakarta Seri 2 2024 dihelat sejak Rabu (23/10/2024) hingga Minggu (27/10/2024). Turnamen yang mempertandingkan kelompok umur (KU10) dan kelompok umur (12) tersebut, diikuti hingga ratusan sekolah dasar dan madrasah yang tersebar di Yogyakarta


OneFootball Video


Dari 1.203 peserta, Sari Rahmawati dan Shima Putri Larasati adalah dua pemain yang namanya sudah dikantongi tim talent scouting, lantaran memiliki bakat gemilang selama gelaran MilkLife Soccer Challenge Seri 2 Yogyakarta.

Penilaian tim talent scouting berfokus pada penguasaan teknik dasar bermain bola, atletisme, postur, agility, kepercayaan diri, kerja sama tim, konsistensi dan pantang menyerah.

Tak hanya memantau bakat para peserta, tim talent scouting juga mengumpulkan para pemain bertalenta untuk mengikuti MilkLife Extra Training. Program pelatihan khusus dengan target peningkatan kemampuan dasar bermain sepak bola ini diarahkan pelatih kepala MilkLife Soccer Challenge, Timo Scheunemann.

Visualizza l' imprint del creator