VIDEO: Carlos Pena Akan Cari Solusi Jika Persija Jakarta Tidak Bisa Mainkan Tiga Pemain yang Dipanggil Timnas Indonesia | OneFootball

VIDEO: Carlos Pena Akan Cari Solusi Jika Persija Jakarta Tidak Bisa Mainkan Tiga Pemain yang Dipanggil Timnas Indonesia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·9 Oktober 2024

VIDEO: Carlos Pena Akan Cari Solusi Jika Persija Jakarta Tidak Bisa Mainkan Tiga Pemain yang Dipanggil Timnas Indonesia

Gambar artikel:VIDEO: Carlos Pena Akan Cari Solusi Jika Persija Jakarta Tidak Bisa Mainkan Tiga Pemain yang Dipanggil Timnas Indonesia

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, perlu memutar otaknya untuk mencari solusi jika tidak dapat memainkan tiga pemainnya yang saat ini memperkuat Timnas Indonesia, saat Macan Kemayoran melawan PSIS Semarang pada Kamis (17/10/2024).

Sebanyak tiga pemain Persija, yakni Rizky Ridho, Witan Sulaeman, dan Muhammad Ferarri saat ini sedang memperkuat Timnas Indonesia untuk pertandingan ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas akan bermain di markas Bahrain pada 10 Oktober, dilanjutkan terbang ke China pada 15 Oktober.


Video OneFootball


Dalam kondisi seperti ini, hanya ada jeda dua hari antara pertandingan Timnas Indonesia dan match Persija Jakarta melawan PSIS Semarang. Tentu kecil kemungkinan untuk memainkan pemain tersebut.

"Saya ingin memainkan semua pemain saya karena ini adalah situasi terbaik bagi pelatih mana pun, terutama para pemain internasional. Anda tahu betapa pentingnya mereka bagi tim."

"Tentu saja, saya ingin memiliki mereka. Tetapi Saya pikir itu akan sulit karena mereka bermain di China dua hari sebelumnya. Jadi mereka tidak akan berada di sana dalam kondisi yang terbaik," ujar Pena kepada awak media.

Untuk mencari solusi terbaik bagi kondisi seperti ini, Carlos Pena ingin mempersiapkan tim sebaik mungkin jelang jeda internasional ini. Ia tetap percaya bahwa pemain lain yang ia miliki punya kualitas yang sama.

"Saya percaya dengan semua pemain saya, tentu saja. Kami memiliki cukup banyak pemain di dalam skuad cukup banyak pemain berkualitas untuk tampil kompetitif melawan Semarang. Jadi inilah cara saya menghadapi situasi ini," tutup Pena.

Selanjutnya tim asuhan Carlos Pena akan menghadapi Dewa United dalam laga uji coba jelang berlanjutnya kompetisi BRI Liga 1 2024/2025. Persija Jakarta akan melakoni laga tandang melawan PSIS Semarang dan kemungkinan tanpa diperkuat ketiga pemain yang sedang membela Timnas Indonesia.

Lihat jejak penerbit