Bolasport.com
·21 Februari 2022
In partnership with
Yahoo sportsBolasport.com
·21 Februari 2022
BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, tak becus mencetak gol di depan gawang sehingga ia gagal mendekati torehan Mohamed Salah di daftar top scorer Liga Inggris.
Cristiano Ronaldo lagi-lagi kehilangan ketajamannya ketika tampil memperkuat Manchester United.
Terbaru, Cristiano Ronaldo kembali gagal mencetak gol saat Manchester United bertemu Leeds United pada laga pekan ke-26 Liga Inggris 2021-2022.
Berduel di Stadion Elland Road, Minggu (20/2/2022), Manchester United berhasil meraih kemenangan 4-2 atas Leeds United.
Gelontoran gol Manchester United dicetak oleh Harry Maguire (menit ke-34'), Bruno Fernandes (45+5'), Fred (70'), dan Anthony Elanga (88').
Adapun dua gol Leeds United tercatat atas nama Rodrigo (53') dan Raphinha (54').
Dalam laga tersebut, Cristiano Ronaldo diturunkan oleh pelatih Manchester United, Ralf Rangnick, sejak menit awal.
Ralf Rangnick menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai ujung tombak Manchester United dalam formasi 4-2-3-1.
Dilansir BolaSport.com dari SofaScore, Cristiano Ronaldo hanya sanggup menciptakan total 2 percobaan selama 85 menit bermain.
Peluang terbaik Ronaldo terjadi ketika pertandingan memasuki menit ke-26.
Berdiri di depan gawang Leeds United, Ronaldo mendapatkan kiriman umpan mendatar dari Paul Pogba.
Pemilik 5 gelar Ballon d'Or itu lalu meneruskan umpan tersebut dengan sontekan kaki kiri.
Namun, bola tendangan Ronaldo masih bisa ditepis oleh kiper Leeds United, Illan Meslier.
Kesempatan emas mencetak gol di depan mata sirna dan Ronaldo pun harus mandul kontra Leeds United.
Dengan begitu, Ronaldo gagal mendekati torehan gol penyerang Liverpool, Mohamed Salah.
Mohamed Salah masih kokoh di daftar teratas pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris 2021-2022.
Pada laga terakhir, Mo Salah menambah pundi-pundi golnya dalam kemenangan 3-1 Liverpool atas Norwich City (19/2/2022).
Juru gedor asal Mesir itu sukses menyumbangkan sebiji gol untuk Liverpool pada menit ke-67.
Total, Mo Salah kini sudah membukukan 17 gol dari 23 penampilan bareng Liverpool di Liga Inggris 2021-2022.
Sementara itu, Ronaldo masih menempati tangga keempat dengan torehan 9 gol dari 22 penampilan.
Berikut Daftar Top Scorer Sementara Liga Inggris 2021-2022: