Top Scorer Liga 1 2018 Berikan Dukungan untuk Timnas Indonesia: Mau Aman Vs Bahrain? Cetak Gol Dulu | OneFootball

Top Scorer Liga 1 2018 Berikan Dukungan untuk Timnas Indonesia: Mau Aman Vs Bahrain? Cetak Gol Dulu | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·25 Maret 2025

Top Scorer Liga 1 2018 Berikan Dukungan untuk Timnas Indonesia: Mau Aman Vs Bahrain? Cetak Gol Dulu

Gambar artikel:Top Scorer Liga 1 2018 Berikan Dukungan untuk Timnas Indonesia: Mau Aman Vs Bahrain? Cetak Gol Dulu

Bola.com, Jakarta Pemain Timnas Indonesia harus tampil dengan penuh keyakinan dalam laga melawan Bahrain. Mereka harus yakin bisa memberikan permainan terbaik dan harus yakin bisa mencetak gol.

Jika dua hal itu dipegang teguh, maka bukan hal yang mustahil pertandingan melawan Bahrain akan dilewati dengan mudah.


Video OneFootball


Hal itu disampaikan pemegang sepatu emas Liga 1 2018, Aleksandar Racik mengomentari duel Indonesia versus Bahrain yang akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam.

"Mereka perlu bermain dengan lebih bersemangat, untuk memberikan semua pemain 100% performa, mereka perlu percaya dan yakin mereka perlu dan bisa mencetak beberapa gol ke gawan Bahrain. Karena keyakinan setia pemain itu menjadi modal utama untuk sebuah tim bisa memenangkan pertandingan," kata Aleksandar Rakic kepada Bola.com, Senin malam.

Berbicara peluang Indonesia memenangkan laga itu, eks Madura United ini menyebut sangat terbuka lebar.

Lihat jejak penerbit