Timnas Indonesia U-20 Pecundangi Argentina, Media Vietnam: Mereka Ciptakan Gempa Besar dan Tonggak Sejarah | OneFootball

Timnas Indonesia U-20 Pecundangi Argentina, Media Vietnam: Mereka Ciptakan Gempa Besar dan Tonggak Sejarah | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·29 Agustus 2024

Timnas Indonesia U-20 Pecundangi Argentina, Media Vietnam: Mereka Ciptakan Gempa Besar dan Tonggak Sejarah

Gambar artikel:Timnas Indonesia U-20 Pecundangi Argentina, Media Vietnam: Mereka Ciptakan Gempa Besar dan Tonggak Sejarah

Bola.com, Jakarta - Kesuksesan Timnas Indonesia U-20 mengalahkan Timnas Argentina U-20 pada laga perdana Seoul Earth on Us Cup 2024, mendapatkan sorotan dari media lokal Vietnam, Soha.

Tim berjulukan Garuda Muda itu tampil gemilang dengan menggebuk Argentina dengan skor 2-1 di Mokdong Stadium, Seoul, Korea Selatan, Rabu (28/8/2024).


Video OneFootball


Advertisement

Timnas Indonesia U-20 tertinggal lebih dulu lewat gol Mirko Juarez pada menit ke-18. Garuda Muda sukses melakukan comeback via Kadek Arel (74') dan Maori Simon (79' P).

"Mengalahkan Argentina, Timnas Indonesia U-20 menciptakan "gempa besar" yang menjadi tonggak sejarah tersendiri bagi sepak bola Asia Tenggara," tulis Soha seperti dikutip pada Rabu (28/8/2024).

Lihat jejak penerbit