Bola.net
·11 Maret 2025
Timnas Indonesia Perlu Waspada, Australia Belum Pernah Kalah Era Pelatih Tony Popovic!

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·11 Maret 2025
Bola.net - Timnas Australia telah memainkan empat laga bersama pelatih Tony Popovic. Laga melawan Timnas Indonesia, pada 20 Maret 2025 nanti, bakal jadi laga kelima mereka di bawah kendali sosok berusia 51 tahun itu.
Indonesia dan Australia bersaing di Grup C babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Saat ini, Australia memimpin dengan berada di peringkat kedua klasemen dan punya tujuh poin. Indonesia tertinggal satu poin.
Kedua tim akan saling berhadapan pada matchday ke-7 Grup C, di Stadion Sidney. Laga ini akan sangat penting karena terkait dengan peluang masing-masing untuk bisa bermain di Piala Dunia 2026 nanti.
Bagi Australia, mereka dihadapkan pada cederanya beberapa pemain kunci. Namun, pelatih Tony Popovic punya catatan belum pernah kalah sejak ditunjuk menukangi Socceroos. Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.