Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala ASEAN 2024 Bareng Malaysia, Thailand dan Vietnam Jadi Unggulan Pertama | OneFootball

Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala ASEAN 2024 Bareng Malaysia, Thailand dan Vietnam Jadi Unggulan Pertama | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·13 Mei 2024

Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala ASEAN 2024 Bareng Malaysia, Thailand dan Vietnam Jadi Unggulan Pertama

Gambar artikel:Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Piala ASEAN 2024 Bareng Malaysia, Thailand dan Vietnam Jadi Unggulan Pertama

Bola.com, Hanoi - Pembagian pot Piala ASEAN 2024, yang dulu lebih dikenal sebagai Piala AFF, kabarnya telah dilakukan. Timnas Indonesia menjadi unggulan kedua bareng Timnas Malaysia.

Mulai tahun ini, nama Piala AFF rebranding menjadi Piala ASEAN, namun tetap diikuti sepuluh negara di kawasan Asia Tenggara (ASEAN), termasuk Timnas Indonesia.


Video OneFootball


Advertisement

Pot pertama Piala ASEAN 2024 diisi oleh Timnas Thailand selaku juara bertahan dan Timnas Vietnam yang menjadi runner-up dalam edisi sebelumnya pada 2022.

Sementara, pot ketiga dihuni Timnas Filipina dan Timnas Singapura, pot keempat Timnas Myanmar dan Timnas Kamboja, pot kelima Timnas Laons dan pemenang kualifikasi.

Lihat jejak penerbit