Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bos Persik: Layak! Mereka Bermain dengan Hati | OneFootball

Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bos Persik: Layak! Mereka Bermain dengan Hati | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·14 Juni 2024

Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bos Persik: Layak! Mereka Bermain dengan Hati

Gambar artikel:Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bos Persik: Layak! Mereka Bermain dengan Hati

Bola.com, Jakarta - Skuad Timnas Indonesia layak mendapatkan apresiasi setelah melakoni laga kontra Irak dan Filipina dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hal itu disampaikan bos Persik Kediri, Arthur Irawan, saat berbincang dengan Bola.com. Menurut Arthur, laga kontra Filipina yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024), menguras fisik serta mental.


Video OneFootball


Meski Timnas Indonesia berhasil menguasai pertandingan dan menang 2-0 dalam pertandingan tersebut, tetapi Filipina mampu memberikan perlawan ketat terhadap tim asuhan Shin Tae-yong.

Itu terlihat dalam beberapa momen para pemain Garuda harus kerja ekstra keras menghalau serangan-serangan Filipina yang di beberapa kesempatan mereka berhasil menciptakan peluang.

"Kondisi fisik dan mental mungkin pelatih tahu itu. Namun, yang pastinya mungkin sekarang mereka butuh istirahat dulu karena kemarin mereka sudah maksimal," kara Arthur Irawan kepada Bola.com, Kamis (13/6/2024) malam WIB.

Para pemain Timnas Indonesia, kata Arthur, sangat ngotot karena harus memenangkan laga. Perjuangan mereka berhasil meski menguras energi dan melelahkan, Garuda berhasil menyarangkan dua gol kemenangan yang dicetak Thom Haye dan Rizky Ridho.

Lihat jejak penerbit