Thomas Doll Pastikan Persija Lepas Hanno Behrens, Yusuf Helal, dan Michael Krmencik | OneFootball

Thomas Doll Pastikan Persija Lepas Hanno Behrens, Yusuf Helal, dan Michael Krmencik | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·31 Mei 2023

Thomas Doll Pastikan Persija Lepas Hanno Behrens, Yusuf Helal, dan Michael Krmencik

Gambar artikel:Thomas Doll Pastikan Persija Lepas Hanno Behrens, Yusuf Helal, dan Michael Krmencik

SAWANGAN - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memastikan telah melepas tiga pemain asingnya saat ini. Ketiga pemain yang dimaksud adalah Hanno Behrens, Yusuf Helal, dan Michael Krmencik.

Ketiga pemain tersebut sebelumnya juga sudah menyatakan perpisahan dengan Macan Kemayoran. Namun sejauh ini pihak Persija secara resmi belum memberikan pernyataan.


Video OneFootball


Meski demikian, Doll merasa sudah tidak perlu lagi adanya rahasia terkait kabar tersebut. Saat ini Persija memang tengah mencari pemain asing baru menggantikan ketiga penggawa tersebut.

Doll pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada mereka. Menurutnya Hanno, Krmencik, dan Yusuf telah berperan penting pada kemajuan Persija.

Macan Kemayoran berharil naik pesat ke peringkat kedua klasemen Liga 1 2022-2023. Pencapaian itu terbilang jauh lebih apik dari dua musim sebelumnya.

Persija bahkan kini menjadi wakil Indonesia untuk mentas di AFC Cup 2023-2024. Langkah tersebut menjadi pencapaian yang cukup apik dalam karier pertama Doll sebagai pelatih klub Liga 1.

Lihat jejak penerbit