Bola.net
ยท8 Januari 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
ยท8 Januari 2024
Bola.net - AC Milan selalu menang pada tiga laga terakhirnya di semua ajang. Nah, yang menarik dari tiga laga itu, Milan bermain dengan bek tengah darurat yakni Theo Hernandez.
AC Milan masih harus bermain dengan skema darurat saat berjumpa Empoli pada pekan ke-19 Serie A, Minggu (7/1/2024) malam WIB. Rossoneri belum diperkuat banyak bek tengah utamanya karena mengalami cedera.
Pelatih Stefano Pioli harus memainkan Theo Hernandez sebagai bek tengah darurat. Meskipun begitu, Milan mampu membawa pulang tiga poin dari lawatan ke Stadion Carlo Castellani usai menang dengan skor 3-0.
Milan sukses menjaga gawangnya untuk tidak kebobolan. Theo Hernandez terlihat semakin nyaman dengan peran barunya sebagai bek tengah. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
1 dari 4 halaman
Pada duel lawan Empoli, Milan kehilangan Fikayo Tomori, Pierre Kalulu, Malick Thiaw, dan Mattia Calabria yang biasa bermain sebagai bek tengah. Pioli lantas menduetkan Simon Kjaer dan Theo Hernandez sebagai bek tengah.
Kjaer adalah bek tengah murni. Sedangkan, Theo punya posisi asli bek kiri atau wingback kiri.
Theo, menurut Whoscored, telah bermain sebagai tengah pada lima pertandingan Milan musim 2023/2024. Dari lima laga itu, Milan mampu meraih empat kemenangan. Milan juga mampu mencatat dua nirbobol pada periode itu.
Milan hanya sekali kalah ketika Theo bermain sebagai bek tengah. Milan kalah 2-3 dari Atalanta. Milan kalah secara dramatis, dibobol Luis Muriel pada menit 90+5 pada duel di Stadion Gewiss.
2 dari 4 halaman
Selebrasi Theo Hernandez dan Luka Jovic dalam laga AC Milan vs Fiorentina di pekan ke-13 Serie A 2023/2024, Minggu (26/11/2023) dini hari WIB. (c) Spada/LaPresse via AP
Berikut adalah hasil yang didapat AC Milan dari lima laga ketika Theo Hernandez bermain sebagai bek tengah:
03/12/23 Milan 3 - 1 Frosinone (Serie A)10/12/23 Atalanta 3 - 2 Milan (Serie A)31/12/23 Milan 1 - 0 Sassuolo (Serie A)03/01/24 Milan 4 - 1 Cagliari (Coppa Italia)07/01/24 Empoli 0 - 3 Milan (Serie A)
3 dari 4 halaman
Skuad AC Milan merayakan gol Ruben Loftus-Cheek ke gawang Empoli di pekan ke-19 Serie A 2023/2024 di Carlo Castellani, Minggu (07/01/2024) malam WIB. (c) Marco Bucco/LaPresse via AP Photo
AC Milan sempat berada dalam tekanan pada periode Oktober dan November 2023. Akan tetapi, pada Desember 2023 dan awal Januari 2024, Milan mampu bangkit. Milan bangkit justru saat kehilangan banyak pemain kunci karena cedera.
"Sebagai seorang pelatih, sikap yang menentukan, bukan kata-kata dan saya tidak pernah merasa bahwa para pemain mengecewakan saya," ucap Pioli.
"Saya bangga dengan pekerjaan yang kami lakukan di Milan. Selalu dalam kondisi siap dan tekad membuat kami terus maju meskipun pada akhirnya hasilnya menjadi sebuah perbedaan," tegas Pioli.