Tertatih-tatih di Latihan Timnas Norwegia, Erling Haaland Terancam Absen Lawan Arsenal | OneFootball

Tertatih-tatih di Latihan Timnas Norwegia, Erling Haaland Terancam Absen Lawan Arsenal | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·20 Maret 2024

Tertatih-tatih di Latihan Timnas Norwegia, Erling Haaland Terancam Absen Lawan Arsenal

Gambar artikel:Tertatih-tatih di Latihan Timnas Norwegia, Erling Haaland Terancam Absen Lawan Arsenal

Bola.net - Erling Haaland memberikan rasa khawatir kepada Manchester City. Baru-baru ini sang penyerang kedapatan keluar dari sesi latihan Timnas Norwegia karena mengalami cedera.

Pemain berusia 23 tahun ini pernah absen dalam sepuluh pertandingan di awal musim ini karena cedera, telah menjadi bagian penting dari harapan Man City untuk mempertahankan gelar Premier League, mencetak 18 gol dalam 23 pertandingan sebelum berangkat ke jeda internasional pada bulan Maret.


Video OneFootball


Eks pemain Borussia Dortmund itu hanya berjarak satu gol lagi untuk menembus 30 gol untuk musim ini di tahun keduanya di Etihad Stadium dan masih yakin ia akan mencapai performa terbaiknya saat Man City mengincar tiga trofi lagi.

Haaland terekam kamera sedang berjalan tertatih-tatih keluar dari sesi latihan karena merasa tidak nyaman di kakinya menjelang pertandingan persahabatan internasional Norwegia melawan Republik Ceko dan Slovakia akhir bulan ini.

Lihat jejak penerbit