Termasuk Indonesia, Ini Daftar Tim yang Berpotensi Susul Vietnam ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024 | OneFootball

Termasuk Indonesia, Ini Daftar Tim yang Berpotensi Susul Vietnam ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·11 September 2023

Termasuk Indonesia, Ini Daftar Tim yang Berpotensi Susul Vietnam ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024

Gambar artikel:Termasuk Indonesia, Ini Daftar Tim yang Berpotensi Susul Vietnam ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024

Bola.net - Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 sudah hampir mencapai puncaknya. Dalam waktu dekat, ada kejelasan mengenai siapa-siapa saja yang akan lolos ke putaran final di Qatar.

Babak kualifikasi ini sudah digulirkan sejak tanggal 6 September kemarin. Sebanyak 43 negara terbagi dalam 12 grup akan berebut total 16 tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2024.


Video OneFootball


Sejauh ini baru ada satu tim yang memastikan diri lolos ke Qatar. Mereka adalah Vietnam yang sudah dipastikan menjadi juara dari grup C.

Lantas Siapa saja yang berpotensi menyusul Vietnam? Simak daftar lengkapnya di bawah ini.

1 dari 11 halaman

Grup A

Untuk grup A, peta persaingan untuk lolos sebagai juara grup masih cukup terbuka.

Yordania kini memimpin dengan raihan enam poin. Semen tara Oman dan Syria sama-sama mengoleksi tiga poin.

Di pertandingan ketiga nanti, Oman akan berhadapan dengan Brunei Darussalam sementara Yordania akan berhadapan dengan Syria. Oman kemungkinan besar akan meraih tiga poin di laga ini.

Sementara jika melihat rekam jejak mereka, Syria dan Yordania punya kekuatan yang cukup berimbang. Jika pertandingan ini berakhir imbang, maka Yordania lebih berpotensi untuk lolos sebagai juara grup.

2 dari 11 halaman

Grup B

Di Grup B, tersisa dua tim yang berpotensi mengunci tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2024.

Kedua negara itu adalah Korea Selatan dan Myanmar. Korea Selatan kini mengantongi tiga poin, dan Myanmar mengantongi satu poin. Kebetulan di partai terakhir nanti, Korea Selatan akan berjumpa dengan Myanmar.

Jika melihat rekam jejak dan komposisi tim, Korea Selatan lebih berpeluang untuk mengalahkan Myanmar dan menyegel status juara grup B.

3 dari 11 halaman

Grup C

Untuk grup C sendiri sudah dipastikan juara grupnya adalah Vietnam. Namun tiga tim lainnya masih berpotensi untuk memperebutkan status runner up terbaik.

Yamen kini mengoleksi tiga poin, sementara Singapura dan Guam sama-sama mengoleksi satu poin. Guam akan menghadai Yamen di pertandingan terakhir, sementara Singapura akan berhadapan dengan Vietnam.

Vietnam terlalu tangguh untuk Singapura, sementara Guam juga kurang berdaya jika menghadapi Yamen. Jadi Yamen kemungkinan akan menyabet status runner up, namun mereka harus menunggu hasil grup-grup lain untuk memastikan bahwa mereka adalah satu dari empat runner up terbaik yang akan berangkat ke Qatar.

4 dari 11 halaman

Grup D

Untuk peta persaingan grup D sendiri diprediksi bakal ketat. Karena tiga tim masih sama-sama berpotensi untuk lolos ke putaran final.

Jepang memimpin klasemen grup D dengan raihan enam poin. Mereka akan berhadapan dengan tuan rumah, Bahrain yang mengoleksi tiga poin. Sementara Palestina yang juga mengoleksi tiga poin akan berhadapan dengan Pakistan.

Kunci siapa juara grup ini akan terletak di pertandingan antara Bahrain melawan Jepang. Jika Bahrain butuh menang dengan selisih tujuh gol jika mereka ingin mengamankan juara grup.

Namun kans itu terjadi cukup kecil, apalagi Jepang punya materi tim yang cukup kuat di turnamen ini. Jadi andai nanti Bahrain menang, mereka kemungkinan hanya akan menang tipis atas Jepang. Jadi Jepang masih akan unggul selisih gol dan akan mengunci status juara grup.

5 dari 11 halaman

Grup E

Untuk grup E, hanya ada dua tim yang berpotensi lolos ke putaran final. Mereka adalah Uzbekistan dan Iran.

Kedua tim sama-sama mengoleksi dua kemenangan sejauh ini. Kebetulan kedua tim akan bertemu di partai terakhir kualifikasi grup E.

Jika melihat materi pemain dan tren performa mereka, kedua tim cukup berimbang. Jadi jika pertandingan ini berakhir tanpa pemenang, maka Uzbekistan yang akan lolos ke putaran final karena mereka punya selisih 17 gol, sementara Iran hanya punya tujuh poin.

6 dari 11 halaman

Grup F

Sama seperti Grup E, di grup F ada dua tim yang berpotensi lolos sebagai juara grup. Mereka adalah Irak dan Kuwait.

Kedua tim sama-sama memetik dua kemenangan. Namun secara selisih gol, Irak punya selisih 19 gol sementara Kuwait hanya tujuh gol.

Jika melihat sejarah pertemuan, Irak sedikit lebih unggul dari Kuwait. Jadi Irak punya potensi lebih besar untuk lolos ke putaran final meski Kuwait juga bisa memberikan kejutan di partai terakhir nanti.

7 dari 11 halaman

Grup G

Untuk grup G, ada dua tim yang berpotensi untuk lolos ke putara final sebagai juara grup. Mereka adalah China dan Uni Emirat Arab dan China.

Karena Maldives mundur, grup ini hanya tersisa tiga tim. China sudah bermain dua kali, sementara Uni Emirat Arab akan menghadapi India di partai pamungkas grup G nanti.

Syarat Uni Emirat Arab untuk lolos sebagai juara grup adalah mereka perlu menang dengan selisih minimal dua gol atas India, karena pertemuan mereka dengan China berakhir dengan skor 0-0.

India bukan lawan yang mudah ditaklukkan, jadi sulit untuk memprediksi apakah Uni Emirat Arab mampu menang dengan selisih dua gol di laga ini.

8 dari 11 halaman

Grup H

Untuk grup H, tersisa Thailand dan Malaysia yang berpeluang lolos sebagai juara grup. Dan kedua tim bakal bertemu di laga terakhir grup H nanti.

Di atas kertas, Thailand tentu lebih diunggulkan ketimbang Malaysia. Namun Harimau Malaya menunjukkan tren perkembangan yang positif dalam beberapa bulan terakhir.

Namun timnas Thailand nampaknya tidak akan kalah dari Malaysia sehingga Gajah Perang kemungkinan besar akan mengunci status juara grup.

9 dari 11 halaman

Grup I

Untuk grup I, tersisa dua tim yang berpotensi menjadi juara grup. Mereka adalah Australia dan Tajikistan.

Kebetulan di partai pamungkas grup I nanti akan mempertemukan Australia dan Tajikistan. Kedua tim sama-sama sudah mengantongi satu kemenangan.

Namun jika dilihat secara performa dan materi tim, Australia terlihat lebih menjanjikan untuk mengalahkan Tajikistan di partai pamungkas nanti dan menjadi juara grup.

10 dari 11 halaman

Grup J

Penentuan juara grup J akan diselenggarakan di pertandingan terakhir. Arab Saudi dan Kamboja akan bertemu di Prince Sultan Bin Abdul Aziz Stadium.

Kamboja wajib menang jika mereka ingin lolos sebagai juara grup. Sementara Arab Saudi hanya butuh hasil imbang untuk lolos.

Melihat materi tim dan performa kedua tim sejauh ini, Arab Saudi seharusnya yang bakal mengunci status sebagai juara grup.

11 dari 11 halaman

Grup K

Di grup K, penentuan juara grup akan mempertemukan timnas Turkmenistan dan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia hanya perlu hasil imbang untuk menjadi juara grup. Sementara Turkmenistan butuh kemenangan untuk bisa lolos.

Dengan materi pemain yang lebih bagus dan bermain di depan puluhan ribu pendukung mereka sendiri, Timnas Indonesia seharusnya bakal mengunci status juara grup ini.

Lihat jejak penerbit