sportstars.id
·23 November 2022
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·23 November 2022
Bek Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi, berbincang dengan kapten Timnas Argentina Lionel Messi (Foto: Reuters/Dylan Martinez)
LUSAIL - Bek Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi, tertangkap kamera menampar punggung kapten Timnas Argentina Lionel Messi pada laga Grup C Piala Dunia 2022. Usai pertandingan, dia mengaku sengaja mengintimidasi La Pulga.
Ya, laga Timnas Argentina vs Timnas Arab Saudi itu menghebohkan dunia. Pasalnya, The Green Falcons mampu mengalahkan salah satu kandidat juara Piala Dunia 2022 dengan skor 2-1 di Stadion Lusail, Lusail, Selasa (22/11/2022) sore WIB.
Pada laga itu, Argentina unggul lebih dulu lewat gol Lionel Messi (10'). Tiga gol Tim Tango kemudian dianulir wasit lantaran offside. Di babak kedua, giliran Arab Saudi yang bangkit dan mencetak dua gol lewat Saleh Al-Shehri (48') dan Salem Al-Dawsari (53').
Dalam satu momen, Al-Bulayhi terlihat menghampiri Messi dan langsung menampar punggungnya. Pemain berusia 35 tahun itu lantas kebingungan dengan aksi lawannya. Tak lama, The Messiah justru tersenyum karena mendengar sesuatu.
Usai laga, Al-Bulayhi mengaku sengaja mengatakan hal yang membuat Messi kesal. Kalimatnya bahkan cukup sederhana yakni, 'Anda tidak akan menang.'
Sport Bible, Rabu (23/11/2022).
Kalimat itu pun menjadi kenyataan. Messi dan Argentina harus menelan pil pahit setelah takluk pada laga pertama dari Arab Saudi di Piala Dunia 2022.
Selanjutnya, Timnas Argentina akan menghadapi Timnas Meksiko. Laga Timnas Argentina vs Timnas Meksiko itu akan dilangsungkan pada Minggu (27/11/2022) pukul 02.00 WIB, di Stadion Lusail, Qatar.
Langsung
Langsung