Bola.net
·16 Mei 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·16 Mei 2024
Bola.net - Riuh di media sosial soal penolakan Como merekrut gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye memunculkan spekulasi lain. Como disebut membidik sejumlah pemain top dunia, salah satunya Luka Modric.
Como 1907 memastikan diri promosi ke Serie A 2024/2025 setelah finis sebagai runner-up Serie B. Kabar ini disambut suka cita oleh netizen karena pemilik klub adalah Hartono Bersaudara, pengusaha kaya raya di Tanah Air.
Selain Como 1907, ada Parma yang meraih tiket promosi ke Serie A. Parma promosi dengan status juara Serie B musim ini dengan mendulang 76 poin, atau tiga angka lebih banyak dibandingkan klub yang dijuluki Gli Azzurri tersebut.
Atmosfer kegembiraan dirasakan pula oleh para 'overproud Indonesians' setelah mengetahui Como 1907 promosi ke Serie A atau kasta tertinggi kompetisi sepak bola di Liga Italia. Namun, belakangan ini netizen justru menyerang balik.
Thom Haye ketika bermain untuk SC Heerenveen pada musim 2023/2024 (c) Ofisial website SC Heerenveen
Nah, ada harapan besar agar Como 1907 bisa jadi wadah bagi pemain Timnas Indonesia. Tak sedikit warganet yang menyodorkan nama Thom Haye agar direkrut Como. Kebetulan, kontrak Haye dengan Heerenveen telah berakhir.
Harapan warganet untuk melihat Thom Haye bermain di Como 1907 jauh dari kenyataan. Sebab, pemain 29 tahun itu tidak masuk dalam rencana transfer Stadio Giuseppe Sinigaglia. Como 1907 ingin cari pemain lain.
"Kami ingin merekrut pemain berdasarkan ide untuk meningkatkan kualitas yang saat ini kami miliki agar dapat bertahan di Serie A," ujar perwakilan Grup Djarum di Como 1907, Mirwan Suwarso.
"Sayangnya, opsi pemain Indonesia saat ini belum dapat membantu kami di sana, dan merekrut pemain muda Indonesia di usia berapa pun akan mengurangi jumlah pemain yang dapat kami rekrut dari negara non-UE," lanjutnya.
3 dari 3 halaman
Como ketika berlaga di Serie B musim 2023/2024 (c) Official X Como/@Como_1907
Di tempat terpisah, Como 1907 tentunya memiliki prioritas lain. Media-media Italia mengabarkan kalau klub yang dilatih Osian Roberts dan asisten pelatih Cesc Fabregas diisukan tak berminat pada pemain kelas dunia.
La Gazzetta dello Sport misalnya, dalam laporannya menuliskan, "Keluarga Hartono tidak akan menambah bujet terlalu banyak dan akan lebih mencari pemain asal Italia atau berpengalaman di Serie A."
"Wajar jika seseorang yang mendekati akhir kontrak atau berusia di atas 30 tahun juga bisa menjalin hubungan dengan kenalan lama Cesc, seperti Pedro."
"Itu sebabnya saat ini semua nama yang beredar dikatalogkan di rumah Como hanya sebagai saran. Dari Mauro Icardi hingga Joaquin Correa, dari Luka Modric hingga Loris Karius. Kenyataannya adalah Como akan mencari bek tengah, gelandang kuat, dan striker yang berkewarganegaraan Italia atau yang memahami liga kami dengan baik."
Fabregas bahkan menegaskan tidak tertarik memboyong Jamie Vardy. "Vardy tentu saja tidak akan datang."