Tak Masuk Skuad Timnas Belanda untuk Nations League, Begini Curhat Ian Maatsen | OneFootball

Tak Masuk Skuad Timnas Belanda untuk Nations League, Begini Curhat Ian Maatsen | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·5 September 2024

Tak Masuk Skuad Timnas Belanda untuk Nations League, Begini Curhat Ian Maatsen

Gambar artikel:Tak Masuk Skuad Timnas Belanda untuk Nations League, Begini Curhat Ian Maatsen

Bola.net - Ian Maatsen baru-baru ini mengungkapnya perasaannya terkait dirinya tidak masuk dalam skuad Timnas Belanda untuk UEFA Nations League, namun sang pemain tetap bersabar.

Ronald Koeman sudah merilis nama-nama yang ia panggil untuk menyambut kejuaraan tersebut dengan menghadapi Bosnia dan Jerman, akan tetapi nama Maatsen tidak dibawa oleh sang pelatih.


Video OneFootball


Pemain bek kiri, yang membantu Borussia Dortmund mencapai final Liga Champions musim lalu sebelum bergabung dengan Aston Villa dari Chelsea, belum pernah tampil dalam pertandingan senior untuk negaranya.

Sebaliknya, ia merupakan salah satu pemain yang menonjol dalam skuad Timnas U-21 Belanda.

Kecewa Tak Masuk Skuad Senior

Sebagai gantinya, Maatsen akan bergabung dengan tim U-21 Belanda yang akan bermain dalam laga kualifikasi Euro U-21 di kandang sendiri menghadapi Makedonia Utara dan Georgia.

“Tentu saja ini mengecewakan. Saya berharap mendapat informasi lebih lanjut,” kata Maatsen.

"Saya bisa saja mundur , tetapi itu bukan diri saya. Terkadang Anda harus menerima keadaan dan tidak terlalu khawatir.

"Saya harus menunjukkan di sini bahwa saya adalah yang terbaik dan bisa bermain untuk Timnas Belanda."

Lihat jejak penerbit