Striker Persib Bandung Bruno Cantanhede Mulai Merasa Plong | OneFootball

Striker Persib Bandung Bruno Cantanhede Mulai Merasa Plong | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·11 Maret 2022

Striker Persib Bandung Bruno Cantanhede Mulai Merasa Plong

Gambar artikel:Striker Persib Bandung Bruno Cantanhede Mulai Merasa Plong

Persib Bandung berhasil memenangkan laga krusial pada pekan lanjutan Liga 1 2021/22. Maung Bandung sukses menjaga jarak dari kejaran Arema FC, pada perebutan gelar juara musim ini yang diperebutkan beberapa tim teratas.

Sempat tertinggal lewat gol Jayus Hariono, Persib mampu menyengat balik karena sosok Bruno Cantanhede. Pemain depan asal Brasil itu bukan rencana utama Robert Rene Alberts, karena dirinya pun masuk sebagai pemain pengganti.


Video OneFootball


Bruno masuk setelah David da Silva cedera jelang babak pertama usai, mau tidak mau Robert harus menarik David dan akhirnya memilih Bruno. Tanpa disangka, Bruno pun mampu menjadi pahlawan pada laga tersebut lewat sepasang golnya.

Ia menuturkan bahwa pertandingan itu terasa sangat luar biasa, dan menjadi titik balik untuknya. Sejauh ini Bruno sudah mencetak tiga gol dari 11 penampilan. Ia didatangkan pada putaran kedua kompetisi Liga 1, bersama David da Silva.

"Semalam adalah pertandingan yang sangat seru dan sangat penting bagi tim. Saya senang membantu tim dengan dua gol. Kemenangan ini membuat kami sangat dekat dengan gelar juara," ujar Bruno sebagaimana dilansir laman resmi Persib.

Suporter Persib banyak yang meragukan Bruno. Ia dinilai sebagai rekrutan yang gagal karena tak bisa jadi mesin gol yang diharapkan. Namun bagaimana pun, Bruno terus berusaha memberikan kemampuannya untuk Persib, dan laga versus Arema membuatnya lega.

"Saya merasa lebih plong. Saya berharap bisa mencetak lebih banyak gol di pertandingan berikutnya. Dua gol ini akan membuat saya lebih percaya diri," ucap bomber 28 tahun yang pernah berkarier di Vietnam bersama Ha Noi FC dan Viettel tersebut.

Kini Persib mengumpulkan 63 poin dari 30 penampilan. Mereka berbagi poin yang sama dengan Bali United di posisi pertama saat ini, namun Bali United belum memainkan pekan ke-30, di mana mereka akan bertemu tim yang sudah pasti degradasi, Persiraja Banda Aceh.