Bola.com
·11 Maret 2025
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·11 Maret 2025
Bola.com, Malang - Setelah menjalani proses renovasi lebih dari satu setengah tahun, Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang segera digunakan lagi.
Kementrian Pekerjaan Umum sudah melakukan serah terima kepada Pemkab Malang, Sabtu (8/3/2025). Artinya, proses renovasi sudah rampung.
Advertisement
Namun, sampai saat ini belum ada tanda-tanda Arema FC akan kembali bermain di stadion tersebut. Karena, pertandingan home terdekat di Liga 1 melawan Barito Putera, Kamis (13/3/2025) masih tetap digelar di Stadion Soepriadi, Kota Blitar.
Hal itu disampaikan oleh General Manager Arema, Yusrinal Fitriandi.
“Untuk lawan Barito Putera, kami masih bermain di Blitar,” katanya.