Sponsor Garuda Select: Jangan Melempem, Contoh Bagus Kahfi! | OneFootball

Sponsor Garuda Select: Jangan Melempem, Contoh Bagus Kahfi! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท21 Februari 2022

Sponsor Garuda Select: Jangan Melempem, Contoh Bagus Kahfi!

Gambar artikel:Sponsor Garuda Select: Jangan Melempem, Contoh Bagus Kahfi!

Petinggi Mola TV Mirwan Suwarso merasa bahwa para pemain Garuda Select seharusnya meniru apa yang sudah dilakukan pemain Jong FC Utrecth Bagus Kahfi.

Suwarso mengklaim bahwa hanya Bagus-lah yang sudah siap secara mental untuk tampil dan bersaing dengan pemain-pemain di Eropa.


Video OneFootball


Selain itu, ia menilai bahwa Bagus juga terbuka untuk menjalin hubungan dengan siapa saja, termasuk para pemain-pemain luar negeri.

"Saya akui yang bagus itu si Bagus Kahfi di Belanda," ungkap Suwarso dalam webinar Understanding Football Club's Business Model The Story of FC Como. "Cuma apse karena dia cedera terus."

"Tetapi pelatihnya kasih laporan kalau dia kagum sama Bagus Kahfi. Saat si Bagus cedera,dia malah lebih keras latihannya."

"Si Bagus ini dari zaman Garuda Select, jadi satu-satunya pemain yang mau membaur dengan orang-orang luar, bukan sesama pemain Indonesia saja."

Bagus saat ini masih bermain untuk Jong FC Utrecht, tetapi perlu diingat bahwa kontrak sang striker bakal habis akhir musim ini.

Pemain berusia 20 tahun tersebut berharap bahwa kontraknya akan diperpanjang oleh Utrecht, dan andai itu tidak terjadi, dirinya mengaku masih akan berjuang di Eropa.

"Saya juga sadar kontrak saya sebentar lagi habis, di bulan Juni, tetapi saya punya keinginan untuk memperpanjang itu. Kalau tidak, saya akan mencoba ke tim-tim lain," kata Bagus di saluran YouTube KR TV.

"Jadi, yang saya pikirkan saat ini adalah karier saya sendiri dan diri saya sendiri, tujuan saya untuk menjadi lebih baik lagi."