Soal Cuitan Rasisme, Pep Guardiola Bela Bernardo Silva | OneFootball

Soal Cuitan Rasisme, Pep Guardiola Bela Bernardo Silva | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·25 September 2019

Soal Cuitan Rasisme, Pep Guardiola Bela Bernardo Silva

Gambar artikel:Soal Cuitan Rasisme, Pep Guardiola Bela Bernardo Silva

Cuitan berbau rasisme yang diunggah Bernardo Silva beberapa waktu lalu membuat Pep Guardiola ikut angkat bicara. Namun pelatih Manchester City itu yakin tidak ada maksud mengejek rasial Benjamin Mendy dari pemain internasional Portugal itu.

Silva mengunggah foto Mendy disandingkan dengan ‘Conguitos’, karakter merk permen yang beredar di Spanyol dan Portugal. Conguitos digambarkan berkulit hitam dan sejumlah pihak menilai eks penggawa AS Monaco itu melakukan cuitan ofensif, yang akhirnya dihapus karena derasnya kritik.


Video OneFootball


Mendy sendiri menganggap unggahan Silva itu hanya guyonan, namun sang gelandang malah terancam kena sanksi jika ia terbukti melakukan kekerasan rasial.

Tapi, Guardiola merasa tahu betul karakter sang pemain dan yakin tidak ada maksud ejekan rasisme dari Silva.

“Sejujurnya, saya tidak tahu apa yang akan terjadi,” kata Guardiola setelah kemenangan City atas Preston di Piala Liga.

“Mereka harus fokus pada masalah lain karena mereka tidak tahu siapa yang mereka bicarakan. Bernardo adalah salah satu orang paling penyayang yang pernah saya temui. Ia berbicara empat atau lima bahasa dan itu salah satu cara memahami betapa ia open-minded dan salah satu teman baiknya adalah Mendy. Ia seperti saudara.

“Gambar itu bukan soal warna kulit. Ia mengambil gambar Benjamin kecil dan ia menghubungkannya dengan kartun ini, yang mirip dengan gambarnya.

“Jika Anda ingin menginvestigasi dan bertanya pada Bernardo, saya pikir ia akan terbuka untuk bicara. Tapi pertama, Anda harus tahu betul siapa orang yang Anda bicarakan.

“Ada banyak situasi dengan orang berulit putih dan Anda melihat kartun dan wajahnya mirip seperti wajah Anda dan Anda menaruhnya di sana, ini sama saja.

“Saya pikir respons dari Mendy jelas. Mereka selalu bercanda. Mungkin yang bisa saya sarankan adalah menyembunyikan media sosial, jika sesuatu terjadi itu akan jadi kesalahan. Bernardo orang luar biasa. Pria yang bisar lima bahasa, ini karena ia open-minded, tidak ada hubungannya dengan warna kulit, kewarganegaraan atau apa pun.”