Skor.id
·10 Desember 2022
Skor 6: Pemain Berdarah atau Kelahiran Inggris yang Berpeluang Main di Piala AFF 2022

In partnership with
Yahoo sportsSkor.id
·10 Desember 2022
SKOR.id - Pesepak bola naturalisasi dan pemain berdarah campuran punya peluang mewarnai ketatnya persaingan di Piala AFF 2022.
Jika Singapura pernah punya pemain bertahan tangguh berdarah Inggris atas nama Daniel Bennett, kini skuad Lions hanya punya satu pilar naturalisasi.
Sedangkan untuk Piala AFF 2022, tiga negara punya kans diperkuat peemain berdarah atau yang lahir di Inggris.
Skor 6 dari Skor.id menyajikan profil singkat pesepak bola berdarah atau yang lahir di Inggris dan punya kans main di Piala AFF 2022:
Lee Tuck
Pemilik nama lengkap Lee Andrew Tuck ini lahir pada 30 Juni 1988 di Halifax, West Yorkshire, Inggris.
Gelandang 34 tahun ini menjadi bagian timnas Malaysia melalui proses naturalisasi dan resmi dapat paspor Negeri Jiran pada 2022.
Pada Jumat (9/12/2022), pemain ini membuat debut penampilan untuk Malaysia dan membuat satu gol saat Harimau Malaya menang 4-0 atas Kamboja.
Pemain Terengganu FC asal Inggris, Lee Tuck saat membela timnya kontra tuan rumah Kedah FA pada laga Liga Super Malaysia 2020 di Stadion Darul Aman, 7 Maret 2020. Kini, Lee Tuck tak lagi jadi bagian dari Terengganu FC. Facebook.com/footballclubterengganu
Peluang Lee Tuck main di Piala AFF 2022 untuk Malaysia sangat besar. Dia mulai jadi andalan pelatih Kim Pan-gon.
Stuart Wilkin
Berposisi sama dengan Lee Tuck, pemilik nama lengkap Stuart John Wilkin ini lahir di Woking, Inggris pada 12 Maret 1998.
Wilkin bergabung dengan Akademi Southampton pada saat masih junior. Kemuduian pada 2016, dia bergabung dengan Missouri State Bears di Amerika Serikat.
Sebelum musim 2021, dia bergabung dengan klub kasta kedua Liga Malaysia, JDT II.
Meski lahir dan besar di Inggris, Wilkin bisa membela timnas Malaysia karena orang tuanya berdarah Malaysia. Dia bukan naturalisasi murni seperti Lee Tuck.
Stuart Wilkin, pesepak bola kelahiran Inggris yang jadi bagian timnas Malaysia. Facebook.com/stuwilkin
Seperti Lee Tuck, pemain ini membuat debut penampilan untuk Malaysia pada Jumat (9/12/2022).
Lalu, Stuart Wilkin membuat satu gol saat Harimau Malaya menang 4-0 atas Kamboja. Kans dia masuk daftar pemain timnas Malaysia di Piala AFF 2022 besar.
Darren Lok
Striker yang lahir di Hailsham, East Sussex Timur ini keturunan Cina Malaysia dan Inggris. Ayahnya berasal dari Tengkera di Malaka.
Punya nama lengkap Darren Lok Yee Deng, dia lahir 31 tahun lalu pada 18 September 1991.
Dia memulai karier di Malaysia bersama JDT II pada 2016. Tahun itu pula, Darren Lok mendapatkan debut membela timnas Malaysia.
Di Piala AFF 2020, dia terpaksa keluar dari skuad Malaysia asuhan Tan Cheng Hoe karena cedera.
Striker kelahiran Inggris milik timnas Malaysia, Darren Lok saat membela Petaling Jaya City FC di Liga Super Malaysia 2022. Facebook.com/dlok14
Kini, Darren Lok tampaknya mulai jadi pilihan Kim Pan-gon. Kans pemain Sabah FC mulai 2023 ini main di Piala AFF 2022 terbuka lebar.
Elkan Baggott
Pemuda dengan posisi main sebagai bek tengah ini punya nama lengkap Elkan William Tio Baggott.
Lahir pada 23 Oktober 2002 di Bangkok, Thailand, pemilik tinggi 194 cm ini punya darah Inggris dan Indonesia.
Meski besar di Inggris, pesepak bola yang ibunya asli Indonesia ini memulai main pada masa junior di Jakarta.
Memulai berseragam skuad Garuda untuk Indonesia U-19 pada 2020, Elkan Baggott sudah jadi andalan Shin Tae-yong di Piala AFF 2020.
Julian Schwarzer
Kiper muda timnas Filipina ini Schwarzer lahir di Harrogate, Inggris dari ayah asal Australia keturunan Jerman dan ibu dari Filipina keturunan Spanyol.
Ayah dari Julian García Schwarzer ini adalah Mark Schwarzer yang merupakan eks kiper yang bermain beberapa klub Premier League seperti Fulham, Chelsea, dan Leicester City.
Selain itu, Schwarzer senior juga mewakili Australia di level internasional termasuk tampil di Piala Dunia 2006.
Kiper Julian Schwarzer (kaus kuning) bersama starter ADT FC dalam laga Liga Filipina 2022. Facebook.com/azkalsdevteam
Paloma Garcia adalah putri dari Arturo Garcia, mantan pesepak bola dan bermain untuk Universitas De La Salle di Manila.
Dia juga cucu dari Albert M.G. Garcia, mantan pemain timnas Filipina pada 1960-an. Di Piala AFF 2022, dia punya kans jadi bagian timnas Filipina.
Mark Hartmann
Bernama lengkap Mark Andrew Calibjo Hartmann, dia lahir di Southampton, Inggris pada 20 Januari 1992.
Memiliki tinggi badan 1,84 meter, Hartmann adalah penyerang yang juga bisa dimainkan sebagai gelandang serang.
Dia telah menjadi bagian timnas Filipina sejak 2011. Hanya saja, dia belum pernah mencetak gol di Piala AFF.
Striker timnas Filipina, Mark Hartmann saat bermain untuk United City FC dalam laga Philippines Football League. Facebook.com/unitedcityfootballclub/photos
Di Piala AFF 2022, pesepak bola berdarah Inggris ini punya kans besar main dan membuat gol pertamanya bagi Filipina.
Baca Juga Artikel Skor 6 lainnya:
Klik gambar untuk mengunjungi aset digital kami.