Si Kepala Batu! 3 Keputusan Gareth Southgate di Euro 2024 yang Menuai Banyak Kritik | OneFootball

Si Kepala Batu! 3 Keputusan Gareth Southgate di Euro 2024 yang Menuai Banyak Kritik | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·21 Juni 2024

Si Kepala Batu! 3 Keputusan Gareth Southgate di Euro 2024 yang Menuai Banyak Kritik

Gambar artikel:Si Kepala Batu! 3 Keputusan Gareth Southgate di Euro 2024 yang Menuai Banyak Kritik

Bola.net - Timnas Inggris belum tampil meyakinkan pada dua laga awalnya di Euro 2024. Hal ini membuat pelatih Gareth Southgate dapat banyak kritik atas keputusan yang sudah dibuat.

Inggris menang 1-0 atas Serbia pada laga pertamanya di Euro 2024. Inggris menang berkat gol Jude Bellingham. Sedangkan, pada laga kedua lawan Denmark, Inggris harus puas dengan skor imbang 1-1.


Video OneFootball


"Keseimbangan Timnas Inggris saat ini tidak memungkinkan para pemain mencapai level yang telah mereka capai untuk klub," kata mantan kapten Timnas Inggris, Rio Ferdinand dikutip dari BBC Sport.

Southgate membuat beberapa eksperimen dan keputusan menarik selama Euro 2024 ini. Namun, dia teguh pada keputusan yang dibuat. Keputusan apa saja? Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 4 halaman

Eksperimen Trent Alexander-Arnold

Gambar artikel:Si Kepala Batu! 3 Keputusan Gareth Southgate di Euro 2024 yang Menuai Banyak Kritik

Gareth Southgate menyambut Trent Alexander-Arnold yang baru saja ditarik keluar dari laga Serbia vs Inggris (c) AP Photo/Frank Augstein

Southgate dapat kritik tajam lantaran memainkan Trent sebagai gelandang. Walau punya atribut khusus untuk bisa bermain sebagai gelandang, Trent tidak bermain optimal pada duel lawan Serbia.

Southgate tetap memakai formula yang sama pada duel lawan Denmark. Trent tetap jadi gelandang walau dia menerima banyak kritik.

Menariknya, Southgate sebenarnya punya banyak opsi di lini tengah. Conor Gallagher bisa jadi alternatif. Lalu, ada nama Kobbie Mainoo dan Adam Wharton yang bisa jadi pendamping Declan Rice di lini tengah.

Lihat jejak penerbit