Sering Dikritik, Rencana Marcus Rashford di Manchester United Terungkap! | OneFootball

Sering Dikritik, Rencana Marcus Rashford di Manchester United Terungkap! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: 90min

90min

·25 Mei 2024

Sering Dikritik, Rencana Marcus Rashford di Manchester United Terungkap!

Gambar artikel:Sering Dikritik, Rencana Marcus Rashford di Manchester United Terungkap!

Marcus Rashford tetap memiliki komitmen untuk bertahan di Manchester United pada musim 2024/25. Masa depan Rashford beberapa kali disorot setelah performanya menurun drastis sepanjang musim 2023/24 akibat permasalahan cedera.

90min mendapat informasi bahwa Rashford masih memiliki komitmen untuk bertahan di Old Trafford. Pemain dengan nomor punggung 10 itu tidak kehilangan motivasi setelah dicoret oleh Gareth Southgate yang telah memutuskan skuad sementara Timnas Inggris untuk Euro 2024.


Video OneFootball


Manchester United juga disorot terkait masa depan Erik ten Hag sebagai pelatih utama. Walau demikian, Rashford tidak peduli dengan apa yang dapat terjadi dalam beberapa pekan mendatang. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu berniat untuk membangkitkan kariernya yang mengalami penurunan signifikan sepanjang musim 2023/24.

Rashford sempat disorot setelah menjadi salah satu pemain terbaik MU pada musim 2022/23. Tetapi permasalahan cedera dan tindakan indisipliner di luar lapangan membuat sebagian fans klubnya mengecam keadaan sang pemain, terutama dalam beberapa bulan terakhir.

Man United akan berada dalam kondisi yang tidak stabil dalam beberapa bulan mendatang. Bursa transfer pertengahan 2024 dapat membuat cukup banyak pemain meninggalkan klub tersebut. Rashford juga disebut menjadi salah satu pemain yang dapat hengkang apabila mereka mendapat tawaran yang memuaskan.

Pemain berusia 26 tahun itu sudah mendapat dukungan dari ten Hag untuk membangkitkan kariernya. Ten Hag menyampaikan motivasi itu secara publik, meskipun dalam ranah privat, sang pelatih dan pemain beberapa kali dikabarkan tidak memiliki hubungan yang positif.

Baca Berita dan Rumor Transfer Manchester United Lainnya

Lihat jejak penerbit