Sepak Bola Jadi Industri, Suara Uang Lebih Didengarkan daripada Suara Pemain | OneFootball

Sepak Bola Jadi Industri, Suara Uang Lebih Didengarkan daripada Suara Pemain | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·8 September 2024

Sepak Bola Jadi Industri, Suara Uang Lebih Didengarkan daripada Suara Pemain

Gambar artikel:Sepak Bola Jadi Industri, Suara Uang Lebih Didengarkan daripada Suara Pemain

Bola.net - Kevin De Bruyne secara terbuka melempar keluhannya terkait kalender sepak bola yang semakin padat. De Bruyne mengaku khawatir, bahwa protes dan suara pemain tidak juga didengarkan.

Pemain Timnas Belgia tersebut merasa bahwa jadwal pertandingan yang semakin padat menyisakan sedikit ruang untuk istirahat bagi para pemain. Sekarang, pemain terus diperas dengan jadwal pertandingan yang semakin padat.


Video OneFootball


De Bruyne secara khusus menunjuk pada kesulitan yang akan dihadapi para pemain setelah Piala Dunia Antarklub 2025 yang telah diperluas menjadi 32 tim dan akan digelar pada bulan Juni 2025 di Amerika Serikat.

Da khawatir bahwa waktu persiapan yang singkat antara akhir turnamen tersebut dan awal musim Premier League berikutnya akan membuat pemain-pemain mengalami kelelahan

Lihat jejak penerbit