Sebelum Kembali Gunakan Stadion Kanjuruhan, Arema FC Bakal Gelar Simulasi Pertandingan | OneFootball

Sebelum Kembali Gunakan Stadion Kanjuruhan, Arema FC Bakal Gelar Simulasi Pertandingan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·12 April 2025

Sebelum Kembali Gunakan Stadion Kanjuruhan, Arema FC Bakal Gelar Simulasi Pertandingan

Gambar artikel:Sebelum Kembali Gunakan Stadion Kanjuruhan, Arema FC Bakal Gelar Simulasi Pertandingan

Bola.com, Malang - Stadion Kanjuruhan segera digunakan Arema FC untuk menggelar pertandingan BRI Liga 1. Rangkaian assessment sudah dilakukan. Pada 8-10 April, risk assessment atau penilaian risiko sudah dilakukan tim Mabes Polri. Hasilnya, masuk dalam kategori baik.

"Kami sangat berterima kasih kepada Tim Mabes Polri yang telah melakukan penilaian risiko secara komprehensif di Stadion Kanjuruhan. Dukungan penuh dari Presidium Aremania Utas sebagai induk suporter, lalu Polres Malang, Kodim 0818, dan Pemkab Malang sangat membantu kelancaran proses ini," kata General Manager Arema FC, Yusrina Fitriandi.


Video OneFootball


Namun, proses Stadion Kanjuruhan untuk bisa menggelar pertandingan Liga 1 belum usai. Pria yang akrab disapa Inal tersebut menyadari adanya infrastruktur baru di Stadion Kanjuruhan, membutuhkan banyak pembaruan Standard Operating Procedure (SOP).

Seperti pintu masuk yang menggunakan barcode, hingga tempat duduk suporter yang menunggunakan nomor. Karena itu, Arema FC berencana untuk menggelar simulasi penyelenggaraan pertandingan melalui sebuah laga uji coba.

"Kami masih memiliki waktu untuk terus melengkapi masukan dan saran teknis dari Tim Mabes Polri. Untuk itu, ada rencana simulasi penyelenggaraan pertandingan yang komprehensif melalui uji coba sebelum laga resmi. Masih kami pertimbangkan kapan waktunya yang tepat,” tegasnya.

Lihat jejak penerbit