Sang Ayah Buka Suara soal Kemungkinan Welber Jardim Dikontrak Profesional oleh Sao Paulo setelah Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

Sang Ayah Buka Suara soal Kemungkinan Welber Jardim Dikontrak Profesional oleh Sao Paulo setelah Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·12 November 2023

Sang Ayah Buka Suara soal Kemungkinan Welber Jardim Dikontrak Profesional oleh Sao Paulo setelah Piala Dunia U-17 2023

Gambar artikel:Sang Ayah Buka Suara soal Kemungkinan Welber Jardim Dikontrak Profesional oleh Sao Paulo setelah Piala Dunia U-17 2023

BOLASPORT.COM - Elisangelo Jardim yang merupakan ayah dari pemain timnas U-17 Indonesia, Welber Jardim buka suara soal kemungkinan sang putra mendapatkan kontrak profesional oleh klub Brasil Sao Paulo.

Welber Jardim merupakan pemain keturunan Indonesia-Brasil.


Video OneFootball


Darah Brasil didapat dari sang ayah Elisangelo Jardim yang merupakan warga negera Negeri Samba.

Sementara darah Indonesia Welber Jardim didapat dari sang ibu asal Indonesia.

Welber Jardim bermain untuk tim U-17 Sao Paulo saat ditemukan PSSI untuk memperkuat timnas U-17 Indonesia.

"Ya itu kemarin di kategori under 16, under 17 mereka punya di Sao Paulo kategorinya yang bagus," kata Elisangelo Jardim kepada BolaSport.com.

"Itu kategorinya tahun ini mereka ikut kompetisi, mereka juara dua termasuk kompetisi internasional di Santa Catarina.

"Itu jadi Sao Paulo, ikat pemain semua terus dari kemarin teman dari Welber yang satu tim, satu angkatan, mereka juga sign kontrak dengan beberapa profesional.

"Sao Paulo sudah ada kontak sama kita untuk pas dia pulang mungkin akan sign kontrak profesional.

"Semoga semua berjalan lancar, baik kita sebagai orang tua happy sekali sudah sampai profesioanl dari Sao Paulo kalau semua terjadi dengan lancar," ujarnya.

Saat ini, Welber Jardim tengah berjuang bersama timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Pemain 16 tahun itu bersama timnas U-17 Indonesia sudah menjalani matchday pertama melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Ia tampil sebagai starter di posisi bek kanan.

Welber Jardim bermain sepanjang pertandingan.

Hasilnya timnas U-17 Indonesia bermain imbang melawan Ekuador dengan skor 1-1.

Gol timnas U-17 Indonesia dicetak oleh Arkhan Kaka (22').

Sementara gol Ekuador dicetak oleh Obando (28').

Selanjutnya, timnas U-17 Indonesia akan melawan Panama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).

Lihat jejak penerbit