Bolatimes.com
·15 Maret 2022
Sandy Walsh Punya Pemain Idola Tak Biasa, Bukan Ronaldo atau Messi

In partnership with
Yahoo sportsBolatimes.com
·15 Maret 2022
Bolatimes.com - Sandy Walsh baru-baru ini blak-blakan soal pemain idolanya. Yang cukup menarik, calon pemain Timnas Indonesia itu tak mengidolakan sosok Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi.
Pengakuan tersebut diutarakan Sandy Walsh saat berkunjung ke KBRI di Belgia. Ia pun mendapatkan pertanyaan siapakah pemain favoritnya.
Awalnya pemain berusia 27 tahun ini mengaku kesulitan untuk menyebut pemain kesukaannya karena punya beberapa idola. Namun ia menyebut sosok mantan bek tangguh Manchester City, Vincent Kompany.
"Wah sulit, saya ada beberapa idola pastinya. Tapi saya akan sebut pemain panutan saya ketika tumbuh (muda)," ucap Sandy Walsh dikutip dari kanal YouTube Embassy of Indonesia Brussels yang tayang Senin (14/3/2022).
"Saya dulu bermain di Anderlecht di sini, Brussel. Saat itu ada pemain Vincent Kompany yang juga sedang bermain di Anderlecht. Dia idola dan panutan saya," sambungnya.
Bukan tanpa alasan pemain KV Mechelen ini mengidolakan Kompany. Sebab, ia punya posisi bermain yang sama sebagai bek.
"Selanjutnya saya bermain di posisi yang sama dengan ambisi yang sama seperti dia. Dia pemain hebat, oleh karena itu dia adalah panutan saya," jelas Sandy Walsh.
"Saya tidak seperti kebanyakan orang yang suka (Cristiano) Ronaldo atau (Lionel) Messi. Kalau Lukaku adalah teman saya. Jadi sulit untuk bilang dia idola," sambung Walsh lagi.
Sebagai informasi, Vincent Kompany merupakan bek tangguh asal Belgia. Ia merupakan produk akademi Anderlech dan kemudian hijrah ke Hamburger SV.
Lalu pada 2008 Vincent Kompany direkrut oleh Manchester City. Sejak itu namanya mulai mencuat dan pemain yang kini sudah pensiun itu punya banyak prestasi hebat.