Sabda Shin Tae-yong: Maarten Paes 100 Persen Main untuk Timnas Indonesia vs Bahrain | OneFootball

Sabda Shin Tae-yong: Maarten Paes 100 Persen Main untuk Timnas Indonesia vs Bahrain | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·9 Oktober 2024

Sabda Shin Tae-yong: Maarten Paes 100 Persen Main untuk Timnas Indonesia vs Bahrain

Gambar artikel:Sabda Shin Tae-yong: Maarten Paes 100 Persen Main untuk Timnas Indonesia vs Bahrain

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan kepastian. Maarten Paes bakal bermain menghadapi Bahrain dalam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Jadi 100 persen dia akan bermain nanti. 100 persen dia akan bermain untuk pertandingan nanti," ujar Shin Tae-yong kepada wartawan dalam konferensi pers sebelum pertandingan, Rabu (9/10/2024).


Video OneFootball


Maarten Paes sebelumnya dikabarkan masih mengalami cedera. Penjaga gawang berusia 26 tahun itu mendapatkan masalah di pergelangan tangannya yang membuatnya harus menepi.

Oleh karena itu, Maarten Paes absen dalam dua pertandingan terakhir FC Dallas di Major League Soccer (MLS) 2024. Ia tidak bermain ketika melawan San Jose Earthquakes dan Portland Timbers.

Timnas Indonesia Tenang

Timnas Indonesia bakal menghadapi Bahrain di Bahrain National Stadium, Riffa. Partai ketiga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C itu akan digelar pada Kamis (10/10).

Skuad Garuda kemudian akan melawan China di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao. Laga keempat Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C itu bakal berlangsung pada 15 Oktober 2024.

Kepastian dari Shin Tae-yong membuat pencinta Timnas Indonesia tenang. Pasalnya, Maarten Paes menjadi pemain kunci Skuad Garuda dalam dua pertandingan terakhir.

Maarten Paes mengoleksi satu cleansheet dan hanya sekali kebobolan ketika berhadapan dengan Arab Saudi dan Australia. Ia juga sukses menggagalkan satu tendangan penalti.

Lihat jejak penerbit