Rumor Transfer Liga Italia: AC Milan Incar Florentino Luis, Inter Milan Bajak Marcus Thuram | OneFootball

Rumor Transfer Liga Italia: AC Milan Incar Florentino Luis, Inter Milan Bajak Marcus Thuram | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: INDOSPORT

INDOSPORT

·25 Juni 2023

Rumor Transfer Liga Italia: AC Milan Incar Florentino Luis, Inter Milan Bajak Marcus Thuram

Gambar artikel:Rumor Transfer Liga Italia: AC Milan Incar Florentino Luis, Inter Milan Bajak Marcus Thuram

INDOSPORT.COM - Rumor transfer Liga Italia pada Minggu (25/06/23) diwarnai manuver dua klub asal Milan, AC Milan dan Inter Milan.

Klub raksasa Italia, AC Milan, bergerak cepat untuk mencari pengganti Sandro Tonali yang hengkang ke Newcastle United.


Video OneFootball


Gelandang muda Portugal, Florentino Luis, disebut telah masuk dalam daftar belanja Rossoneri untuk musim panas ini.

Florentino Luis sendiri belakangan dikenal sebagai salah satu bintang klub Liga Portugal, Benfica. Tipikal permainannya yang cenderung bertahan menjadikannya pengganti ideal untuk Sandro Tonali.

Otomatis, jika Florentino Luis datang pada bursa transfer musim panas 2023, maka AC Milan bisa menurunkan Rade Krunic sebagai gelandang pendamping.

Jalan AC Milan untuk mendatangkan Florentino Luis pun cenderung mulus, mengingat Benfica dikabarkan tak akan mematok harga mahal untuk gelandang yang satu ini.

AC Milan dikabarkan sudah melakukan kontak dengan manajemen Benfica soal pembelian Florentino Luis pada bursa transfer musim panas 2023.

Florentino Luis sendiri kabarnya bisa didatangkan Milan dengan dana 30 juta euro yang tentu cukup murah.

AC Milan cukup beruntung jika bisa menggaet Florentino Luis pada bursa transfer musim panas 2023 nanti, mengingat tim yang satu ini masih punya target lain.

Milan dikabarkan masih mencoba menyelesaikan transfer Daichi Kamada yang masih tertunda dalam beberapa waktu belakangan.

Sementara Rossoneri juga tengah mengincar gelandang asal Turki, Arda Guler yang akan dibeli dengan dana 17,5 juta euro.

Lihat jejak penerbit