Respon Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Kerja Keras dan Bantuan Tuhan | OneFootball

Respon Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Kerja Keras dan Bantuan Tuhan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·26 Januari 2024

Respon Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Kerja Keras dan Bantuan Tuhan

Gambar artikel:Respon Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Kerja Keras dan Bantuan Tuhan

Bola.net - Timnas Indonesia memastikan satu tempat di babak 16 Besar Piala Asia 2023. Sang pelatih, Shin Tae-yong, menyebut bahwa kesuksesan Indonesia tidak lepas dari kerja keras dan campur tangan Tuhan.

Peluang Indonesia lolos ke babak 16 Besar sempat berada di ujung tanduk. Sebab, dengan tiga poin yang diraih, Skuad Garuda tidak bisa menentukan sendiri langkanya lolos ke babak 16 Besar.


Video OneFootball


Indonesia harus berharap pada hasil akhir dari Grup F, tepatnya Oman vs Kirgistan. Indonesia berharap Kirgistan, yang selalu kalah pada dua laga awal, harus menahan imbang atau menang lawan Oman.

Lewat gol Joel Kojo, Kirgistan bermain imbang 1-1 lawan Oman. Indonesia lolos ke babak 16 Besar Piala Asia 2023 dengan status salah satu peringkat tiga terbaik. Simak reaksi Shin Tae-yong di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Kerja Keras dan Tuhan

Indonesia belum pernah lolos ke babak gugur Piala Asia. Jadi, ini adalah sejarah baru bagi Indonesia. Shin Tae-yong sangat senang dengan capaian ini. Sang pelatih menyebut ada dua faktor kunci di balik catatan manis Skuad Garuda di Piala Asia 2023.

"Saya sangat senang. Walau pun satu kali menang dan dua kali kalah, tapi di setiap pertandingan para pemain bekerja keras. Mungkin itu yang mendatangkan hasil saat ini. Tanpa bekerja keras pun mungkin Tuhan tidak akan memberikan ini (keberuntungan)," kata Shin Tae-yong.

2 dari 3 halaman

Saat laga Kirgistan vs Oman digelar, para anggota Timnas Indonesia ikut menyaksikan. Mereka memang tidak hadir langsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, akan tetapi memantau jalannya pertandingan di hotel.

Begitu wasit meniup peluit tanda laga usai dengan skor 1-1, situasi pecah. Marc Klok dan kolega merayakan kelolosan Indonesia ke babak 16 Besar. Mereka lalu berlari ke kamar Shin Tae-yong dan merayakannya bersama.

“Alhamdulillah, kita berhasil lolos. Tuhan menjawab doa dan usaha kita,” kata kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.

Lihat jejak penerbit