Rekap Hasil Piala Dunia U-20 2023: Diwarnai 2 Kartu Merah, Argentina Kalahkan Guatemala | OneFootball

Rekap Hasil Piala Dunia U-20 2023: Diwarnai 2 Kartu Merah, Argentina Kalahkan Guatemala | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·24 Mei 2023

Rekap Hasil Piala Dunia U-20 2023: Diwarnai 2 Kartu Merah, Argentina Kalahkan Guatemala

Gambar artikel:Rekap Hasil Piala Dunia U-20 2023: Diwarnai 2 Kartu Merah, Argentina Kalahkan Guatemala

SANTIAGO – Berikut rekap hasil Piala Dunia U-20 2023 hari ini. Sebanyak empat pertandingan baru saja digelar. Tuan rumah Argentina mampu meraih kemenangan di laga keduanya di babak grup.

Laga lanjutan babak grup Piala Dunia U-20 2023 kembali digelar hari ini, Rabu (24/5/2023) dini hari WIB. Babak grup turnamen edisi kali ini telah memasuki matchday kedua. Sejumlah tim baru saja melakoni laga kedua mereka.


Video OneFootball


Amerika Serikat berhadapan dengan Fiji di Estadio San Juan del Bicentenario, San Juan. Amerika Serikat mampu menang 3-0 atas Fiji. Hasil positif tersebut membuat mereka kokoh di puncak klasemen Grup B dengan koleksi enam poin dari dua penampilan.

Di grup yang sama, Ekuador berhadapan dengan Slovakia di matchday kedua mereka. Ekuador mampu menang tipis dengan skor 2-1. Kemenangan di laga tersebut menjaga asa Ekuador untuk lolos ke babak selanjutnya.

Kini, Ekuador berada di peringkat ketiga klasemen Grup B dengan koleksi tiga poin dari dua penampilan. Laga lain pada hari ini mempertemukan Uzbekistan vs Selandia Baru. Kedua tim tersebut hanya mampu bermain imbang 2-2.

Terakhir, terdapat duel antara tuan rumah Argentina melawan Guatemala. Duel antara kedua tim tersebut digelar di Estadio Unico Madre de Ciudades, Santiago. Argentina mampu unggul lebih dulu lewat gol Alejo Veliz di menit ke-17.

Lihat jejak penerbit