Rapor Pemain Timnas Indonesia Setelah Takluk dari China: Thom Haye Paling Oke, Sisanya B Aja | OneFootball

Rapor Pemain Timnas Indonesia Setelah Takluk dari China: Thom Haye Paling Oke, Sisanya B Aja | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 Oktober 2024

Rapor Pemain Timnas Indonesia Setelah Takluk dari China: Thom Haye Paling Oke, Sisanya B Aja

Gambar artikel:Rapor Pemain Timnas Indonesia Setelah Takluk dari China: Thom Haye Paling Oke, Sisanya B Aja

Bola.com, Qingdao - Timnas Indonesia menelan kekalahan pertama di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim Merah Putih menyerah 1-2 dari China di Stadion Qingdao Youth Football, Selasa (15/10/2024) malam WIB.

Hasil minor tersebut cukup menyakitkan. Sebelum pertandingan itu, Timnas China berada di dasar Grup C setelah menelan tiga kekalahan beruntun. Timnas Indonesia pun digadang-gadang bisa membawa pulang tiga poin dari lawatan ke Qingdao.


Video OneFootball


Dari segi permainan, tim besutan Shin Tae-yong tersebut tampil menyerang dengan mencatatkan 75,9 persen penguasaan bola, melepaskan 14 tembakan, yang enam di antaranya mengarah ke gawang.

Bagi Timnas Indonesia, itu adalah penguasaan bola tertinggi di kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sayangnya, catatan tersebut tak cukup cukup memberikan kemenangan untuk Tim Garuda.

Justru China lebih dulu mencetak dua gol pada babak pertama. Baihelamu Abuduwaili dan Yuning Zhang menghukum pertahanan Indonesia yang kehilangan konsentrasi.

Gol Baihelamu pada menit ke-23 lahir setelah Shayne Pattynama melakukan blunder ketika hendak menghalau bola. Adapun gol Yuning Zang pada menit ke-44 memanfaatkan celah antara Jay Idzes dan Mees Hilgers di lini belakang.

Pada babak pertama, Timnas Indonesia menguasai pertandingan. Namun, mereka kesulitan membuat peluang, karena tak ada kreator yang memberikan bola matang ke lini depan.

Di sisi lain, pertahanan China tampil solid. Bisa jadi serangan Indonesia kurang greget karena rotasi yang dilakukan pelatih Shin Tae-yong. Beberapa pemain yang sebelumnya banyak dicadangkan kembali turun di laga ini, seperti Asnawi Mangkualam, Nathan Tjoe-A-On, dan Witan Sulaeman.

Pada babak kedua, masuknya Tom Haye membantu serangan lebih terstruktur dengan baik. Tom juga yang membuat Indonesia memperkecil kedudukan pada menit ke-86. Sayangnya hingga laga usai, tidak ada gol lagi yang dibuat Indonesia.

Lantas, seperti apa rapor pemain Timnas Indonesia setelah takluk dari China? Berikut ini ulasannya.

Lihat jejak penerbit