Stats Perform
·28 April 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·28 April 2020
Bek Real Madrid dan timnas Prancis, Raphael Varane (27 tahun), mengaku dirinya tidak ingin sepakbola berakhir dengan beban fisik yang tidak terkendali.
Jika sisa musim ini kembali digulirkan, artinya start musim 2020/21 otomatis mundur. Dengan begitu, waktu istirahat para pemain bakal menjadi lebih singkat menjelang Euro 2020 tahun depan.
“Kami harus kembali beradaptasi. Kami sudah dihadapkan jadwal padat,” kata Varane kepada FFF TV, Senin (27/4).
“Saya berharap para penentu kebijakan dapat memastikan setiap kompetisi bisa dilakukan dengan seideal mungkin dan tidak semakin memberatkan pemain.”
“Kami masih menunggu kapan kami bisa kembali bekerja, kembali berlatih, dan bertanding.”
“Kami akan memikirkan apa yang akan dilakukan selanjutnya. Sulit untuk merencanakan ke depan, kami hanya memantau dari hari ke hari,” tambahnya.
Bagi Varane dan pemain lain di klub besar, pernyataan tersebut menjadi beralasan. Maklum, mereka biasanya mengikuti hingga tiga sampai empat kompetisi dalam semusim.