Radamel Falcao Buka Kans Pulang Ke Atletico Madrid | OneFootball

Radamel Falcao Buka Kans Pulang Ke Atletico Madrid | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·29 November 2018

Radamel Falcao Buka Kans Pulang Ke Atletico Madrid

Gambar artikel:Radamel Falcao Buka Kans Pulang Ke Atletico Madrid

Radamel Falcao membuka kemungkinan untuk meninggalkan AS Monaco dan pulang ke Atletico Madrid setelah bertemu mantan klubnya di Liga Champions musim ini.

Falcao tampil sebagai pemain pengganti dalam laga di Wanda Metropolitano, Kamis (29/11) dini hari WIB, namun gagal mengkeksekusi penalti pada menit ke-83 dan melihat timnya kalah 2-0.


Video OneFootball


Sang striker internasional Kolombia punya catatan 70 gol dalam 91 penampilannya selama dua musim bersama Atleti dan pencapaian itu diapresiasi oleh klub La Liga Spanyol dalam sebuah bingai foto sebelum pertandingan dimulai.

Kontrak Falcao di Monaco akan berakhir pada pengujung musim depan dan mengisyaratkan hasratnya untuk pulang ke klub yang pernah dibawanya menjuara Liga Europa 2011/12.

"Kita tak akan pernah tahu masa depan. Jelas, Atletico Madrid akan selalu di hati saya," ujar pemain berusia 32 tahun tersebut tentang perasannya bertemu bekas klubnya.

"Saya tak tahu [kemungkinan pulang], mungkin setelah kontrak saya di Monaco selesay, saya tak tahu apa yang akan terjadi. Saya selalu mendukung Atletico Madrid."

"Perasaan yang campur aduk, sebuah sambutan hebat dari fans, menyenangkan seperti biasanya. Tapi kami harus beralih halaman karena kami akan punya partai final di kandang pada akhir pekan ini [kontra Montpellier di Ligue 1]."

Soal hadiah yang diberikan oleh Atletico, Falcao menambahkan: "Saya selalu bersyukur dan senang. Tidak hanya untuk trofi dan torehan gol, tapi orang-orang yang berterimakasih atas usaha dan dorongan mereka."

"Ini merupakan sesuatu yang saya identifikasikan. Mereka adalah nilai-nilai dari klub ini. Saya sangat berterimakasih dan akan menyimpan penghargaan ini untuk selamanya."