PSS Sleman Optimistis Menatap Kompetisi Liga 1 2024/2025: Target Menembus Papan Atas | OneFootball

PSS Sleman Optimistis Menatap Kompetisi Liga 1 2024/2025: Target Menembus Papan Atas | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 Juni 2024

PSS Sleman Optimistis Menatap Kompetisi Liga 1 2024/2025: Target Menembus Papan Atas

Gambar artikel:PSS Sleman Optimistis Menatap Kompetisi Liga 1 2024/2025: Target Menembus Papan Atas

Bola.com, Sleman - Presiden Direktur PSS Sleman, Gusti Randa, optimistis menatap Liga 1 2024/2025. Pria berusia 58 tahun itu yakin Super Elang Jawa bisa berbicara banyak pada musim depan.

PSS Sleman cuma menempati urutan ke-13 dengan koleksi 39 poin di klasemen akhir Liga 1 2023/2024. Dari 34 pertandingan, Tim Elang Jawa meraup sembilan kemenangan, 12 kali imbang, dan menelan 13 kekalahan.


Video OneFootball


Walau begitu, Gusti Randa hasil itu tidaklah buruk. Jika dibandingkan musim sebelumnya, secara peringkat PSS Sleman mengalami kenaikan tiga tingkat di tabel klasemen.

"Kemarin kita di posisi 13 artinya enggak bisa juga kita bilang papan bawah. Kami telah mengembalikan ke posisi PSS sebelumnya, dari peringkat ke-16 yang saat itu tidak ada degradasi," ujar Gusti Randa kepada Bola.com.

Jajaran manajemen meyakini PSS Sleman mampu bersaing meski terseok-seok berjuang lepas dari degradasi dalam tiga musim terakhir. Sinergi pemain yang dipertahankan dan amunisi anyar diharapkan bisa mengantarkan mereka berprestasi.

Lihat jejak penerbit