Profil Jonathan David: Pemain Incaran MU, Calon Mesin Gol Kanada di Piala Dunia 2022 | OneFootball

Profil Jonathan David: Pemain Incaran MU, Calon Mesin Gol Kanada di Piala Dunia 2022 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·31 Oktober 2022

Profil Jonathan David: Pemain Incaran MU, Calon Mesin Gol Kanada di Piala Dunia 2022

Gambar artikel:Profil Jonathan David: Pemain Incaran MU, Calon Mesin Gol Kanada di Piala Dunia 2022

Bola.net - Pelatih timnas Kanada, John Herdman diprediksi akan memanggil nama-nama pemain terbaiknya untuk gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar. Nama-nama seperti Tajon Buchanan serta Alphonso Davies akan menjadi pilar andalan Les Rouges, namun ada satu pilar yang akan siap mengancam pertahanan lawan di turnamen tersebut yaitu Jonathan David.

Kanada akan memulai kampanye pada Piala Dunia 2022 nanti dengan masuk ke Grup F bersama Belgia, Kroasia, dan Maroko. Ini merupakan menjadi partisipasi kedua bagi Les Rouges di Piala Dunia setelah terakhir kali mereka bermain di Piala Dunia 1986.


Video OneFootball


Agar tidak mengecewakan di Qatar, John Herdman dituntut mempersiapkan skuatnya yang didominasi oleh para pemain muda. Tercatat, umur skuat timnas Kanada saat ini memiliki rata-rata 25,6 tahun dengan pemain paling senior berumur 35 tahun.

Jonathan David diprediksi akan menjadi tumpuan bagi timnas Kanada untuk menjebol gawang lawan di Piala Dunia 2022. Statusnya sebagai pemain tersubur ketiga di Liga Prancis membuat Herdman akan berharap banyak pada juru gedor Lille OSC tersebut nanti.

1 dari 4 halaman

Masuk Dalam Daftar Buruan MU

Pemain Lille Jonathan David. (c) AP Photo

David tampil cemerlang sejauh ini di Liga Prancis dengan mencetak sembilan gol hanya dalam 12 pertandingan bersama Lille. Dia telah menjadi pencetak gol reguler sejak dia tiba di Prancis dan turut memenangkan gelar Ligue 1 di musim pertamanya bersama Les Dogues di tahun 2020/21.

Tampil gemilang di Ligue 1 membuat sang striker mendapatkan ketertarikan dari beberapa klub top Eropa. Raksasa Premier League, Manchester United dilaporkan jadi salah satu tim yang paling serius mendatangkannya.

Ketertarikan MU pada striker 22 tahun itu berpotensi tidak bertepuk sebelah tangan. David ingin mencari tantangan baru dengan memperkuat klub top Eropa dengan menyiratkan Premier League merupakan kompetisi favoritnya.

"Setiap pemain ingin bermain untuk klub besar dalam hidup mereka. Jadi saya pikir jika saya memiliki kesempatan untuk melakukannya, saya akan melakukannya untuk itu. Premier League merupakan kompetisi favorit. Saya selalu menontonnya di TV," ujarnya kepada Sky Sports saat ditanya terkait rumor ketertarikan MU.

2 dari 4 halaman

Awal Karier

Bomber Gent, Jonathan David. (c) AP Photo

Sebelumnya, David mengawali karier sepak bolanya bergabung dengan klub lokal Ottawa Gloucester. David terus mengasah kemampuannya di Ottawa hingga ia dipantau oleh pemandu bakat klub Belgia, Gent dan diboyong ke Belgia pada 2017.

Perlahan berkembang dengan Gent, David menjalani musim terbaiknya pada 2019/20 dengan catatan 23 gol dan 10 assists, dan bahkan hampir menyingkirkan AS Roma di babak 32 besar Liga Europa.

Berkat torehan moncernya selama di Belgia, David kemudian menjadi incaran bagi klub-klub top Eropa saat itu. Mulai dari Arsenal, Chelsea, Tottenham Hotspur, mengincarnya. Namun, David memilih untuk menjajal kompetisi Liga Prancis dengan menerima pinangan dari Lille dengan dana transfer mencapai 27 juta euro.

3 dari 4 halaman

Gemilang Bersama Lille

Penyerang timnas Kanada, Jonathan David. (c) Canada Soccer Official

Keputusannya menerima pinangan klub Prancis itu nyatanya memberikan kesan positif dalam perkembangan diri dalam seorang Jonathan David. Sejak memulai petualangannya di Liga Prancis pada tahun 2020, David menjelma sebagai striker yang patut diperhitungkan di kompetisi tersebut.

David sudah bermain dalam 109 pertandingan dengan mencetak 41 gol serta memberikan delapan assists di semua ajang bersama Les Dogues. Dan sejauh ini, prestasi yang sudah diberikan David kepada Lille adalah memenangi gelar Ligue 1 2020/21 serta sanggup menjuarai Piala Super Prancis usai mengalahkan PSG.

Jonathan David dikenal sebagai pemain yang memiliki atribut akselerasi, kecepatan, serta gerakannya yang sulit ditebak membuatnya sulit dijaga oleh bek lawan. Serta penyelesaian akhir yang mumpuni bagi pemain yang masih muda itu.

4 dari 4 halaman

Kiprah Bersama Timnas Kanada

Penyerang timnas Kanada, Jonathan David. (c) Canada Soccer Official

Jonathan David memulai debutnya memperkuat timnas Kanada pada saat ia moncer bersama Gent. Saat itu, ia mendapatkan panggilan memperkuat Les Rouges pada tahun 2018 di ajang Kualifikasi Piala Emas dan David memborong dua gol pada debutnya.

Setelahnya, ia sanggup membawa Kanada lolos ke babak utama dan David tampil dengan gemilang usai mengemas enam gol dan memberikan dua assists dari empat pertandingan.

Total sejak debut bersama Les Rogues pada 2018 silam, Jonathan David sukses membukukan 20 gol dari 30 pertandingan di semua ajang.

Lihat jejak penerbit