Prediksi Susunan Pemain Italia vs Albania - Euro 2024 | OneFootball

Prediksi Susunan Pemain Italia vs Albania - Euro 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: 90min

90min

·15 Juni 2024

Prediksi Susunan Pemain Italia vs Albania - Euro 2024

Gambar artikel:Prediksi Susunan Pemain Italia vs Albania - Euro 2024

Juara bertahan Italia akan menjajal kekuatan Albania dalam laga pembuka mereka di Grup B Euro 2024, Minggu (16/6) dinihari WIB di Signal Iduna Park. Pelatih Luciano Spalletti dipastikan akan menurunkan kekuatan penuh untuk merebut tiga poin pertama di laga grup ini.

Berikut adalah prediksi susunan pemain Italia yang akan diturunkan Spalletti untuk menghadapi Albania.


Video OneFootball


Kiper: Gianluigi Donnarumma - akan menjadi pilihan utama Spalletti di bawah mistar Italia.

Bek Kanan: Giovanni Di Lorenzo - kapten Napoli ini diharapkan bisa membuka banyak peluang dari sisi kanan.

Bek Tengah: Riccardo Calafiori - performa impresifnya bersama Bologna diharapkan bisa berlanjut bersama timnas Italia.

Bek Tengah: Alesandro Bastoni - dengan jam terbang di kompetisi Eropa bersama Inter, Bastoni harusnya mampu menjadi palang pintu yang dapat diandalkan.

Bek Kiri: Federico Dimarco - tak hanya umpan-umpan silang akurat, Dimarco juga dapat mengancam gawang lawan dengan tendangan dari luar kotak penalti.

Gelandang Bertahan: Jorginho - pemain Arsenal ini masih akan menjadi tumpuan dari sistem permainan timnya.

Gelandang Bertahan: Nicolo Barella - bersama Jorginho, Barella akan menentukan arah permainan Azzurri.

Sayap Kanan: Federico Chiesa - salah satu elemen penting dari tim Italia yang menjuarai turnamen ini empat tahun lalu. Ia diharapkan bisa kembali menunjukkan level performa yang sama.

Gelandang Serang: Davide Frattesi - pemain muda serbabisa yang memiliki atribut lengkap dan layak terpilih masuk skuad inti Italia.

Sayap Kiri: Lorenzo Pellegrini - kapten AS Roma ini pasti termotivasi untuk kembali tampil impresif, setelah empat tahun lalu harus berhenti di tengah turnamen karena cedera.

Penyerang: Gianluca Scamacca - sebagai salah satu elemen penting keberhasilan Atalanta menjuarai Liga Europa musim lalu, Scamacca memang layak menjadi pilihan utama saat ini.

Lihat jejak penerbit